Puisi 11 - Sebulir Embun, Seribu Kereta

22 4 0
                                    

Sebulir embun, Seribu kereta

-

Sebulir embun fajar sadik
Melukis indah hatimu yang bening
Darinya kutemukan kau terperangkap
Di dalam kobaran api-api merah,
dan lewat sebulir embun fajar sadik
Aku melihatmu di padang luas
Melarikan diri dari hiruk-pikuk
Kejemawaan yang bising

Kakimu tunggang-langgang menerobos jumantara subuh yang dingin
Berbekal seribu kereta dan seribu cangkul
Kau luluhlantahkan pohon serta tunas kejemawaan
Sebelum sorot mentari menembus kaca dan membuatnya pecah retak serta menguburnya dalam-dalam dengan seribu kereta yang mengangkut tanah merah

-

-Kacika.

Lembaran Bangku SenjaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang