Ziotama Aldenara.
Gadis yang memiliki rambut pendek dibawah daun telinga. Pecinta hujan.
Ia sangat menyukainya hujan. Baginya rintik-rintik hujan merupakan ritme-ritme indah. Rintik-rintik hujan selalu menjadi candu untuk didengar.
Disaat orang-orang berlarian mencari tempat berteduh untuk menghindari hujan, tapi dirinya akan menetap dibawah hujan sembari tersenyum senang menikmati rintik-rintik hujan yang membasahi dirinya.
Ia tidak peduli bila hujan datang di tengah malam sekali pun, ia akan tetap berlari menuju hujan. Menikmati bagaimana hujan menguyur tubuhnya, nyaman.
Banyak orang yang membenci hujan karna dapat membuat sakit. Tapi dirinya sama sekali tidak peduli, terpenting ia dapat merasakan rintik-rintik hujan yang membasahi dirinya, menimbulkan rasa yang teramat bahagia.
Ia hanya seorang gadis biasa. Ekonomi? Cukup untuk makan sehari saja, dirinya sudah sangat bersyukur. Dirinya selalu bersyukur bila dapat makan, karna ia tau, banyak diluar sana yang tidak dapat makan walapun hanya untuk satu hari, bahkan banyak kasus orang meninggal dunia karna kelaparan. Ia selalu bersyukur atas semua nikmat yang Tuhan berikan kepada dirinya.
Dikarna ia selalu bersyukur, bukan berarti dirinya tak pernah mengeluh. Ia hanya manusia biasa, yang juga dapat mengeluh kepada Tuhan bila ia lelah dan bila pikirannya mulai bercabang, karna banyaknya pertanyaan yang tak mampu terlontar, dan hanya mampu ia ucapkan dalam hati. Dan membuat itu semua sebagai beban pertanyaan.
Ia manusia biasa yang bisa mengeluh, menangis, marah, dan kebiasaan lain yang sering manusia lakukan.
Kalian tau? Kalian bukan robot, kalian juga manusia.
Jadi silahkan menangis bila dirasa memang itu menyedihkan dan menyakitkan. Silahkan marah bila ada perkataan orang lain yang menyakiti hatimu. Silahkan mengeluh bila dirasa beban memang terasa begitu berat. Kalian boleh bercerita kepada orang lain, tapi bila tidak memiliki kepercayaan untuk menceritakan kepada orang lain, kalian bisa bercerita kepada Tuhan. Tuhan akan selalu siap mendengarkan keluh-kesah kalian, walapun kalian hanya datang disaat kalian butuh.
Tuhan itu baik sekali. Tuhan tidak pernah melihat berapa banyak kamu melanggar ketetapan-Nya, tapi Tuhan selalu melihat seberapa banyak kamu mengerjakan ketetapan-Nya.
Tuhan selalu menjulurkan tangannya. Ia siap memeluk dirimu saat kamu sedih.
Ia tidak tidur untuk menjaga langit, agar tidak terjadi kehancuran di bumi.
Tuhan sangat menyayangi para hamba-hambanya.
Jangan pernah suudzon terhadap takdir Tuhan. Sebaik-baiknya rencana yang telah kamu buat. Lebih baik lagi takdir yang telah Tuhan tentukan.
***
"Lo kok suka banget sama hujan, apa alasannya?"
"Alasannya? Saya merasa dipeluk dengan kehangatan yang teramat saat merasakan rintik-rintik hujan membasahi tubuh. Meskipun terdengar mustahil dan banyak orang yang tak percaya, tapi itulah alasannya."
***
"Jika Tuhan kasih lo satu permintaan, yang langsung dikabulin saat itu juga. Lo mau apa?"
"Tidak pernah dilahirkan ke dunia."
***
"Menurut lo, apa yang lebih nakutin dari pada setan?"
"Manusia."
***
"Menurut lo, di dunia ini apa yang ada tapi ga ada?"
"Keluarga dan Cinta."
***
"Lo selalu siap kalau ada orang yang butuh bantuan, kenapa ga coba sesekali nolak?"
"Saya tau rasanya bagaimana ketika
butuh bantuan, tapi tidak ada yang membantu. Maka saya usahakan untuk selalu membantu orang lain."***
"Lo ga takut?"
"Takut?"
"Iya, takut kalau dia ninggalin lo?"
"Tidak."
"Kenapa?"
"Dia tidak akan pernah meninggalkan saya."
"Percaya diri banget, cih. Terus gimana kalau lo yang malah ninggalin dia?"
"Dia akan ikut."
"Berapa persen lo percaya itu?"
"99%."
***
"Kalau ada yang lebih sempurna dari dia. Lo mau pindah haluan?"
"Tidak. Dia yang pertama dan terakhir."
***
Prolog dulu.
Aku cuma orang malas yang mau nulis.
Kalau ada salah dalam KBBI mohon koreksinya.
Terima kasih.