Prolog

2.1K 70 2
                                    

Hanya tinggal beberapa minggu lagi, kami menjadi sepasang suami-istri. Hanya tinggal beberapa minggu lagi, kami mengikat sumpah sehidup-semati. Hanya tinggal beberapa minggu lagi, kami berbahagia menjadi pasangan yang saling mencintai.

Tidak akan terpisahkan, tidak akan dipisahkan. Kami selalu naif dalam berpikir. Kami selalu mengira bahwa cinta kami abadi. Bahwa tidak akan pernah ada yang berhasil merenggut apa yang ada di antara kami, apa yang kami miliki.

Hanya tinggal beberapa minggu lagi. Undangan telah dicetak dan siap untuk disebar. Gaun dan jas yang akan dikenakan di depan altar telah dipesan. Tema dan lokasi telah ditentukan.

Hanya tinggal beberapa minggu lagi.

Sayangnya, waktu dua belas minggu yang telah direncanakan matang-matang pun hanya tinggal rencana. Takdir baik hanya berpihak pada orang-orang tertentu. Istilah tidak ada yang akan bertahan selamanya nyatanya benar.

Semuanya pupus, semuanya padam.

FALLIN FLOWER | JEONGCHEOL (END) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang