Kuis

983 114 17
                                    

Suasana Kelas

Guru = ISTJ
Ketua Kelas = ESTJ
Wakil Ketua Kelas = INTJ
Sekretaris: INFJ

***

ISTJ: Baiklah, anak-anak! Ada sedikit kuis untuk nilai tambahan berdasarkan praktek yang akan kita lakukan.

ISTJ: Kepada ketua dan wakil ketua kelas, harap maju ke depan, sebab praktek akan segera dimulai.

ESTJ, INTJ: Baik, Pak. (Maju).

ISTJ: Sekretaris, tolong tulis nama teman-teman sekelasmu. Beri nilai +2 bagi jawaban yang benar. Lalu +1 bagi orang yang menjawab, tapi jawabannya kurang tepat.

INFJ: Baik, Pak. (Mulai mencatat).

ISTJ: Silahkan ketua dan wakil ketua kelas, laksanakan praktek yang tertera di kertas ini. (Memberikan kertas).

ESTJ: (Menyambut kertas dan membacanya). Praktek pertama. Sediakan satu aquarium berisi serangga.

INTJ: (Mengisi Aquarium dengan serangga yang ada).

ESTJ: Masukkan selang di sela terbuka, lalu tutup rapat aquarium!

INTJ: (Mengerjakan).

ESTJ: Lepaskan asap yang banyak ke dalam Aquarium.

INTJ: (Mengerjakan).

ISTJ: Nah! Dari praktek ini, kita dapat melihat para serangga yang menggeliat lemas sebab asap yang semakin tebal mengisi ruang mereka. Berdasarkan kejadian itu, apa yang dapat kalian simpulkan?

INTP: Gunakan pembasmi serangga berbahan dasar gas agar lebih efektif. Atau sekalian saja gunakan asap buatan supaya lebih hemat.

ISTJ: ...

ENTP: Bukannn!

ISTJ: Baik. Kalau begitu apa yang benar, ENTP?

ENTP: Populasi serangga semakin menurun sebab orang-orang tak bertanggung jawab suka membakar sampah!

INFJ: (Mengangguk, lantas menulis angka +2 di sebelah nama INTP dan ENTP).

ISTJ: ...

ESTP: Apa yang bisa saya tangkap adalah; merokoklah di rumah agar rumahmu terhindar dari serangga.

ISTJ: No!

INFJ: (Menulis +2 di sebelah nama ESTP, juga -1 akhlak).

ENFP: Rupanya ada banyak sekali jawaban yang benar. (Bicara sambil melihat poin +2 di buku INFJ).

ISTJ: Adakah jawaban lain?

ESFP: Apakah jawaban tadi masih kurang banyak?

ISTJ: Dibanding kurang banyak, lebih benar disebut kurang tepat.

ENFJ: Jawaban lainnya adalah jangan menyiksa binatang menggunakan asap karena itu sangat efektif.

ISFJ: Benar! Aku setuju! Kita harus lebih berperikemanusiaan.

ISTJ: ...

ENTJ: Bukannya jawaban paling tepat adalah asap dapat merusak jaringan tubuh tertentu, terutama paru-paru. Sebab itu serangganya kelihatan lemas karena sesak.

ISTJ: Nah! Tepat sekali! Beri nilai +2 untuk ENTJ.

INFJ: Baik, Pak. (Menulis +1 pada jawaban ENFJ dan ISFJ, ditambah +1 akhlak. Kemudian +2 di sebelah nama ENTJ).

ISTJ: Lanjutkan praktek kedua!

ISTP: (Menguap).

INTJ: Dalam praktek kedua. Sediakan satu wadah terbuka berisi cacing.

ESTJ: (Melakukan).

INTJ: Kemudian, siram cacing itu menggunakan alkohol. (Alkohol di sini maksudnya sejenis miras, wine, dan lain-lain).

ESTJ: (Melakukan)

ISTJ: Kita lihat! berdasarkan praktek berikut diketahui bahwa cacingnya tidak menggeliat lagi alias mati. Lalu, apa yang bisa kalian simpulkan?

ENFP: Aku tahu! Aku tahu! Pemabuk tidak akan pernah cacingan!

ESFP: Masuk akal kenapa tubuhku sangat sehat.

ISFP: Apakah praktek ini mengajarkan berperilaku menyimpang?

INFP: Pak. Apakah kita boleh mengganti obat cacing dengan alkohol?

ENTP: Benar! Benar! Alkohol bisa jadi alternatif obat cacingan!

INFJ: (Menulis +2 pada jawaban ENFP, INFP, dan ENTP. Ditambah -1 akhlak pada jawaban ENTP. Juga +1 pada jawaban ESFP dan ISFP. Ditambah +1 akhlak pada jawaban ISFP).

ISTJ: Tidak begitu, anak-anak!

ISTP: Jika kita melegalkan alkohol, maka penyakit yang disebabkan oleh cacing dapat ditekan perkembangannya.

INFJ: (Menulis +2 pada jawaban ISTP dan kebingungan harus menulis +1 atau -1 akhlak).

INTP: Seolah-olah kau tidak tahu kalau alkohol punya penyakitnya tersendiri. (Maksudnya mengonsumsi alkohol juga menimbulkan penyakit).

ESTP: Fifty fifty. Paling tidak kau tidak akan pernah terkena cacingan.

ISTJ: ...

ESFP: Wah! Rupanya jalanku selama ini sudah benar!

ESFJ: Aku rasa tidak begitu kesimpulannya.

ISTJ: Lalu apa menurutmu kesimpulan yang tepat, ESFJ? (Mata bersinar).

ESFJ: Sepertinya kita perlu membuat obat cacing baru menggunakan alkohol, jangan langsung minum alkoholnya.

ISTJ: ...

ENTJ: Ya, sudah seharusnya kau tidak boleh minum alkohol! Sebab cacing saja bisa mati, bukan berarti kamu tidak bisa!

ISTJ: TERIMA KASIH, ENTJ! KAU PENYELAMAT PRAKTEK HARI INI! BERIKAN +30 SAJA PADA ENTJ.

INFJ: Siap, Pak! (Menulis +30 di samping nama ENTJ. Juga +2 pada jawaban ESFJ).

ISTJ: Sampai sini saja dulu. Kepala bapak pusing. Bisa-bisa bapak pingsan. Coba sini, INFJ! Bapak mau lihat kertasnya.

INFJ: Ini, pak! (Menyerahkan).

ISTJ: (Menyambut kertas). Bapak tutup praktek hari ini. Selamat malam! (Pergi).

***

Demikian adalah waktu sebelum Guru ISTJ pingsan dan dilarikan ke rumah sakit. Tepatnya setelah membaca rangkuman nilai yang ditulis oleh INFJ.

Tamat.

***

Catatan penulis dibajak oleh ISTJ: Minggu depan biarkan aku yang menjadi murid!

Catatan penulis dibajak oleh INTJ dan ESTJ: Kenapa kami tidak diizinkan ikut menjawab?!

Catatan penulis dibajak oleh INFJ: KENAPA AKU YANG MENJADI PENYEBAB GURU PINGSAN?!

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Apr 01, 2023 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

MBTI Group Chat IITempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang