Di sebuah aquarium, ada beberapa penghuni: batu, lumut, udang, serta tanaman hijau bohongan.
Di suatu hari pemilik aquarium memasukkan beberapa ikan cemplon. Cemplon-cemplon itu menyebar berkeliling aquarium, kecuali satu ekor, yang bersandar di dekat batu.
"Yuhuu," keluar suara misterius
Cemplon itu lalu memutar tubuhnya
"Ternyata ada udang di balik batu," ucap cemplon saat melihat udang di dekat batu.
"Salam pendahulu," sapa cemplon
Udang tidak menjawab apa-apa. Dia kembali sibuk melakukan sesuatu.
"Sedang apa kau?" tanya Cemplon
"Membuat tempat sembunyi,"
"Tempat sembunyi? Dari apa?"
"Pemilik aquarium ini adalah monster. Dia sedang melakukan eksperimen gila,"
"Hah?"
"Sebelumnya dia juga melakukannya padaku dan teman-temanku, dan kini hanya aku yang selamat,"
"Aku tidak mengerti maksudmu?"
Udang lalu menunjuk ke arah benda aneh yang berada di dasar aquarium. Benda itu tertutup oleh tanaman hijau bohongan dan lumut.
"Itu adalah fishcam,"
"Fishcam? Makhluk seperti apa itu?"Udang kembali menjelaskan, "Sejenis alat yang digunakan penyihir untuk melihat dari jauh. Benda itu adalah perantara agar pemilik aquarium ini bisa mengawasi kita,"
"Seperti bola kristal?"
"Iya, bisa dibilang begitu,"Tiba-tiba, Buum. Suara sesuatu masuk ke dalam air.
"Dia datang, cepat sembunyi!" teriak udang keras.
Sesuatu yang masuk itu adalah ikan arwana. Tanpa menunggu lama arwana langsung memakan cemplon-cemplon yang ada di hadapannya. Cemplon-cemplon itu tidak tersisa sedikit pun.
Cemplon satunya yang bersembunyi bersama udang, melihat kejadian teman-temannya dimakan, dia panik. Ingin sekali cemplon itu keluar dan menantang arwana. Namun, niatnya urung, dicegah oleh udang.
Tanpa diketahui cemplon dan udang. Pemilik aquarium mengawasi dari suatu tempat dengan bola kristalnya.
(Buat cerita dengan tema sesuai website yang muncul.)
Aku: "Wahai bola kristal (website), berikan aku suatu tema,"
Bola kristal: (menampilkan sesuatu yang masih asing bagiku)Karena ini pertama kalinya aku menggunakan bola kristal. Aku memutuskan menerawang seseorang, mencari tahu cara kerjanya.
Akhirnya aku paham dan mencobanya lagi.
Aku: "Wahai bola kristal, berikan aku sesuatu,"
Bola kristal:
KAMU SEDANG MEMBACA
Kekuatan dari Sebuah Kepercayaan
RandomDengarkan kalimat ini baik-baik. Kau harus mengingatnya sampai kapan pun itu, "Keajaiban itu nyata dan sekarang tugasmu untuk membuatnya menjadi nyata," (30 Days Writing Challenge) 1-30 Juni 2023