Kemana Jalan ini Terarah ?

22 2 0
                                    

Kamu Dan Hujan

Namaku Rachel Dirandra Alanka, aku siswa kelas XI MIPA 1 di Institut Pendidikan Swasta Alexandria . Aku hanyalah seorang siswa biasa yang menjalani kehidupan sekolahku seperti remaja-remaja lain pada umumnya. Aku aktif mengikuti beberapa organisasi sekolah, tentunya aku ikut Organisasi Intra Sekolah (OSIS) Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) dan ikut beberapa klub mata pelajaran.

Posisiku di OSIS menjabat sebagai Ketua Sekbid. Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), posisiku di KIR sebagai Ketua KIR dan ini sudah kedua kalinya aku menjabat sebagai ketua.

***

17 Juli 2023

Aku duduk ditengah barisan kedua dekat papan tulis. Beruntungnya aku mendapatkan tempat ini. Karena semasa aku kelas X aku duduk di pojok dekat pintu, aku merasakan betapa tidak nyamannya diposisi ini.

Tidak terlihat jelas tulisan yang ada di papan tulis ataupun ketika menggunakan proyektor karena pantulan cahaya dari luar kelas.

Tiba-tiba ada guru piket ke kelasku bersama dengan seorang perempuan yang membuat anak laki-laki dikelas ini terpukau dengannya

"Selamat Pagi.. Ini ada murid baru yaa, silakan nanti perkenalkan diri kamu dan cari tempat duduk yang kosong"

kiw.. kiww.. cewe cantik

wih ada siswi baru yang cantik..

dia kira-kira pindahan darimana ya??

suasana kelas ricuh karena murid baru itu terlihat cantik, ada juga beberapa yang diam memerhatikan murid baru itu.

Aku terkejut, ternyata cewek ini masuk ke kelasku. Aku makin penasaran dengannya, ku kira dia bakal masuk Jurusan Bahasa dan ternyata dia masuk ke jurusan MIPA.

"Selamat Pagi semuanya, perkenalkan namaku Kalea Arunica Sayuki, aku pindahan dari SMA IIC ."

Hahh? sebentar, dia anak IIC?
Institut Insan Cendekia adalah sekolah yang memiliki rangking Top 2 sekolah terbaik se-Nasional setelah Akademi Alexandria. Boleh juga dia, tapi kok dia bisa masuk kesini ya?

"Aku pindah ke Akademi Alexandria karena ada beberapa alasan tertentu yang mengharuskanku untuk pindah kesini. Salam kenal semuanya."

Kalea Mencari-cari Dimanakah tempat kursi kosong untuknya, dia melirik kesana kemari dan terpaku pada 1 tempat. Kebetulannya tempat disampingku kosong

Seisi kelas membicarakan itu, apakah dia akan duduk bersama ku? aku disini terkenal dengan dengan keculunan yang aku miliki, tapi tidak dengan kemampuan ku hahaha, just kidding

Tiba-tiba dia melirik ke arah kursi kosong yang tepat berada di samping kananku.

Dia berjalan ke arahku, di kelas ini kursi yang kosong hanya ada 1 dan itu kursi disampingku. Dia bertanya kepadaku

"Hai, disini kosong kan? boleh ngga aku duduk disini? " tanya Kalea dengan polos.

melihat nya yang menyapaku aku hanya menganggukkan kepala saja.

HAHHH??!!

LAH DIA BISA BISANYA MAU DUDUK SAMA RACHEL

Aku merasa kalo aku dihujani tatapan tajam dari belakang dan sekitar ku dan dia mengajakku berkenalan, DIA INI BERCANDA KAH ATAU APA? DUH BISA BISA AKU DIHUJAT SAMA SEISI KELAS NIH pikirku

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Mar 17 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Kamu dan Hujan Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang