Holla...
Aku sekadar mau nyapa aja di sini haha...
Aku sangat terkejut mengetahui kalau How to Chase Mr. Arrogant memiliki jumlah pembaca yang cukup banyak, padahal baru sedikit part yang kubuat.
Sebenarnya, cerita ini dibuat hanya sebagai bentuk pelampiasan kekesalanku terhadap tokoh Randra. Ditambah, kehidupan percintaanku saat cerita ini dibuat amat sangat kacau.
Bayangkan, aku sampai curhat di wall wattpad dan ada beberapa pembaca yang berbaik hati memberi suntikan semangat padaku.
Kuakui, meski aku merupakan penulis cerita romantis. Di kehidupan nyata, kisah romantis milikku tidaklah semudah saat aku merangkai kata-kata dalam semua cerita yang kuciptakan.
Saat itu, aku bersemangat menulis cerita menyedihkan ini karena aku merasa hidupku lebih menyedihkan, haha...
Terdengar konyol memang,
Pada intinya, aku merasa berkewajiban untuk melanjutkan kisah Mita. Tidak bisa berjanji untuk memberikan ending yang luar biasa.
Hanya saja, aku perlu memberi penjelasan terkait alur dari cerita ini.
Aku memang sengaja membuat alur cerita ini maju-mundur. Benar-benar tidak berurutan hingga mungkin membuat beberapa pembaca kebingungan.
Dan aku akan melanjutkan cerita ini dengan alur yang sama. Harapanku, pembaca tidak perlu merasa berkewajiban untuk memahami alur yang kubuat, menebak-nebak apa korelasi part sebelumnya dengan part yang lain.
Aku hanya ingin menghibur teman-teman pembaca dengan kisah Mita dan Randra, hiburan yang diselingi dengan beberapa tetesan air mata kemungkinan haha...
Jadi, jangan lagi ada yang nanya, "Alurnya gak jelas, atau ini flashback atau bagaimana ya???"
Cukup nikmati saja How to Chase Mr. Arrogant dengan selalu memberikan vote dan komentar kalian.
Salam sayang,
JeMi Sung
KAMU SEDANG MEMBACA
How to Chase Mr. Arrogant
ChickLitRandra mencintai Embun, namun menjalin hubungan dengan Mita, wanita yang mengejarnya jauh sebelum dirinya bertemu gadis mungil itu. Paramita Amanta jatuh hati pada Randra, ia sudah tahu semua resikonya. Baginya, asal bisa terus bersama lelaki itu, i...