two; udah nikah?

114 17 0
                                    

pagi hari datang, matahari masuk kedalam kamar seorang pemuda yang masih bercengkrama dengan mimpinya.

eunghh..

lenguhnya, dia yang tersadar akan sesuatu lupn terbangun.

ia bangun dengan ekspresinya yang panik ia melihat jam di atas nakasnya, jam menunjukkan pukul 10. ia langsung bersiap siap untuk pergi kerja.

" aduh, gimana sih kala, baru awal kerja udah telat aja " ocehnya.

ia buru buru bersiap dan pergi ke dapur menemui ibunnya.

" ibun kala pergi ya, kala udah telat banget " pamit kala

" iya sayang, hati hati "

---

tok tok tok

" masuk "

kala pun masuk dan menutup pintu ruangan tersebut.

" terlambat? " ucap pak direktur yang masih sibuk dengan laptopnya.

" maaf pak, saya lupa masang alarm " jawab kala pelan.

" baiklah, silahkan duduk. dan kerjakan ini "

" baik pak terimakasih " ucapnya lega, untung dia tidak diberi sanksi karna kelalaiannya.

---

kala masih berkutat dengan laptopnya, baru hari pertama tugasnya sudah sangat banyak, dia sangat pusing tapi yaudahlah.

" kala " panggil Jordan

" iya pak " jawab kala menghentikan pekerjaannya

" saya rasa kamu belum sarapan, kamu ga mau makan dulu ke kantin perusahaan? " tanya jordan

" tidak usah pak, nanti saja, tugas saya masih banyak "

" stop dulu kala, ini waktunya istirahat, makan dulu. ayo "

kala tidak bisa membantah, dia mengikuti langkah bosnya itu dari belakang.

" pesen apa aja yang kamu mau, kala "

" baik pak "

kala pun memesan mie ayam dan es teh, itu saja.

sekarang, kala maupun Jordan sedang menikmati makanan masing masing, tidak ada obrolan sedari tadi.

" kalo boleh tau, kamu umur berapa? " tanya jordan, memulai pembicaraan

" saya 23 pak " jawab kala

" tidak jauh beda sama saya, saya 25 "

kala hanya tersenyum menanggapi nya.

setelah pembicaraan itu, tidak ada pembicaraan lagi sampai waktu istirahat selesai.

" waktu istirahat selesai, dan lanjutkan tugas mu. semangat kala " ucap jordan lalu pergi dari situ

kala pun bergegas kembali ke ruangan jordan untuk melanjutkan pekerjaannya.

saat mengerjakan tugasnya, ada yang tidak kala mengerti, dia ingin bertanya kepada jordan tapi sedari tadi pemuda itu belum balik ke ruangannya.

akhrinya dia mencari pegawai lain untuk bertanya.

" maaf mbak, pak jordan kemana ya? dari tadi kok belum balik me ruangannya? " tanya kala hati hati, takut salah kata

" pak jordan biasanya habis istirahat pulang mbak, soalnya istrinya lagi hamil. nanti sore sekitar jam 3 an baru balik lagi ke kantor " jelas pegawai itu

" ooh, iya iya, yasudah makasi ya mbak " ucap kala

" iya mbak, sama sama " jawab pegawai itu lalu pergi.

kala pun langsung balik ke ruangannya. iya duduk di kursinya.

" jadi pak jordan udah nikah, keliatannya kayak masih perjaka padahal " gumam kala, lalu melanjutkan pekerjaannya, ia memutuskan untuk tidak mengerjakan dulu pekerjaan yang dia tidak mengerti tadi.

---

cklek pintu ruangan terbuka, terlihat jordan yang baru masuk dan duduk di kursinya.

" ada kendala, kala? " tanya jordan yang baru saja duduk di kursinya.

" ada pak " ucap kala lalu menjelaskan kendala yang dia alami

selesai itu, kala kembali ketempat duduknya dan melanjutkan pekerjaan yang dia tak mengerti tadi.

" bapak udah nikah? " tanya kala tiba tiba.

" sudah kala, kenapa memangnya? " jawab pak jordan

" ngga apa apa pak, tadi saya nyariin bapak terus kata salah satu dari pegawai disini bapak pulang, soalnya istri bapak hamil " jelas kala

" iya, istri saya hamil, saya takut ada apa apa, jadi semenjak istri saya hamil, saya selalu pulang habis istirahat siang "

" ooh, kalo boleh tau anak ke berapa pak? " tanya kala

" baru anak pertama "

kala cuma jawab ngangguk ngangguk doang.

" maaf pak, lancang nanyain hal pribadi bapak "

" tidak apa, kamu sendiri, sudah nikah? " tanya jordan

" belum pak, belum mau nikah " ucap kala

" oalah, yasudah, semoga dapet jodoh yang baik ya kala "

" iya pak, makasi doa nya "

mereka pun kembali melanjutkan pekerjaan masing masing sampai jam pulang.

jam pulang telah tiba, kala bergegas merapihkan mejanya.

" bapak ga pulang? " tanya kala yang melihat jordan masih berkutat dengan laptopnya.

" saya lembur kala " jawab jordan

" yasudah, saya duluan ya pak "

" iya kala, hati hati "

kala pun bergegas pulang ke rumah.

---

sampai rumah kala langsung mandi dan membantu ibun masak, seperti biasa.

" gimana kala, pekerjaannya? " tanya ibun yang masib fokus sama masakannya.

" biasa aja ibun, cukup melelahkan " jawab kala yang masih fokus dengan pisaunya.

ibun tertawa mendengarnya.

" itu biasa kala, namanya kerja pasti capek "

" iya ibun, ternyata se capek itu "

" yaudah, habis makan kala langsung tidur aja, besok kerja lagi kan? biar ga capek " kata ibun

" iya ibun " jawab kala

mereka pun melanjutkan memasak sembari mengobrol dan tertawa.

---

habis makan, kala langsung tidur di kasurnya.

ternyata pak jordan udah punya batin kala.

padahal mau kala deketin, lagian pak jordan ganteng banget,,,, gentle man batin kala lagi.

ia pun tersadar dari lamunannya, dan langsung menepis jauh jauh pikirannya itu.

dia capek, gamau mikirin itu, ia pun tertidur dengan pulas.



TBC

yang mau kasi kritik dan saran boleh banget yaa!!
makasih udah mau baca cerita aku yang ga jelas ini.





i'll fix it for us; jeongharu Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang