*
Lembah Dunia, pusat alam semesta. Semua orang mendambakannya, semua orang ingin menjadi salah satu pengabdinya.
Katakanlah, Lembah Dunia. Semua orang mengenalnya. Lembah Dunia bukan hanya mengenalkan tentang kehidupan, tetapi juga mengingatkan kenangan yang sangat mematikan.
Jutaan tahun Lembah Dunia telah mengatur alam semesta, Lembah Dunia bagaikan sebuah surga bagi para pengikutnya.
Bagi mereka yang menginginkan perdamaian, bagi mereka yang menjujung tinggi persatuan. Lembah Dunia ada untuk mereka yang memperjuangkannya.
Lembah Dunia menuntun peradaban dan Kerajaan didalamnya menjadi kehidupan yang nyata. Membawa kehidupan yang bahagia disana.
Tetapi, manusia-manusia sampah yang tidak berguna mencoba merusaknya. Mereka menghancurkan Lembah Dunia dan segala isinya.
Mereka yang dilahap amarah dan rasa keegoisan, mereka yang angkuh dan merasa paling mulia, mereka semua tidak lebih hanyalah bangkai yang mengotori Lembah Dunia.
Tempat terbaik bagi mereka adalah Neraka. Alam Neraka, tempat bagi mereka yang menghancurkan kesuciannya.
***
Laluna Labelle salah satu pemimpin kerajaan di peradaban Nethilior yang ke-3, yaitu the Lendorr. Sebuah kerajaan suci yang mengabdikan seluruh pengikutnya pada Lembah Dunia.
Namun, kesuciannya dirusak oleh setan-setan Neraka yang haus akan kekuasaan. Mereka menghancurkannya.
Mereka egois, mereka angkuh, hanya mementingkan diri mereka sendiri. Mereka merasa dirinya adalah sosok yang paling suci. Padahal mereka tidak lebih dari sosok iblis yang beradab.
Bagaimana Luna akan menghadapi semua itu?
Bagaimana cara dirinya merebut kembali kesucian the Lendorr dan mengembalikannya kepada Lembah Dunia?
Inilah takdirnya, dia yang akan menentukan jalan untuk menempuh takdirnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
𝙇𝙀𝙈𝘽𝘼𝙃 𝘿𝙐𝙉𝙄𝘼 -𝖒𝖔𝖊𝖗𝖗𝖆
FantasyKeegoisan membawa Lembah dunia pada kehancuran. Menyisakan puing-puing dan memori yang membawamu ke neraka. "Genieße deine Hölle." Apa yang akan terjadi selanjutnya? Akankah Luna memilih keajaiban untuk menghidupkan kembali Lembah dunia yang tela...