Chapter 1 : Pertama Kuliah

40 5 0
                                    

Namaku Raisa Asmara, biasa dipanggil Raisa, usia 18 tahun, baru saja selesai bersiap untuk pergi ke kampus. Hari ini adalah hari pertamaku kuliah di Universitas Jaya Unggul, salah satu universitas ternama di Jakarta. Aku bersyukur bisa berkuliah di UJU karena berhasil mendapat beasiswa setelah menjalani proses seleksi yang cukup panjang. Selesai bersiap, aku pun berangkat dengan berjalan kaki menuju kampus. Jaraknya tidak jauh, hanya sekitar 50 meter Sai apartemen yang aku sewa bulanan.

Tak butuh waktu yang lama, aku tiba di kampus. Aku langsung bergegas mencari ruang kelas di mana kelas pagi ini akan diadakan.

“Hai, Sa,” ujar seorang perempuan bernama Gendis yang tiba-tiba muncul di hadapanku. Dia adalah teman kelompokku sewaktu masa orientasi.

“Hai juga, Dis.”

“Lo kelas apa pagi ini? Kelas Pak Dio bukan?”

“Hmm … Pengantar Akuntansi, Dis.”

“Dosennya siapa?”

“Gue nggak merhatiin nama dosennya.”

“Lah, coba liat di UJU Mobile. Lo gimana sih? ‘Kan lo tau ini kampus gede. Kalau nyasar gimana.”

“Iya, iya. Sebentar gue cek dulu,” ujarku sambil meraih ponsel di tas. Kubuka aplikasi yang dimaksud untuk melihat jadwal kelasku hari ini.

UJU Mobile

Jadwal Hari Ini

Pengantar Akuntasi 1 | Kelas : A |📍3101

Senin, 21 Agustus 2023  08.00 > 09.40

👨🏻‍🏫Dio Kurniadi, M.Ak

“Siapa, Sa?”

“Dosennya Pak Dio. Kelas A, ruangan 3101.”

“Sama dong. Bareng yuk!”

“Oke, ayo! Lantai tiga ya?”

“Iya, lantai tiga.”

Aku dan Gendis langsung menuju lift dan naik ke lantai tiga. Kami merasa lega karena tidak butuh waktu lama kami berhasil menemukan ruangan 3101. Tepat pukul 08.00 kelas Pengantar Akuntansi 1 dimulai.

“Selamat pagi, Mahasiswa-Mahasiswi sekalian.”

“Pagi, Pak.”

“Sebelum kita mulai kelas pagi ini, perkenalkan saya Dio Kurniadi, biasa dipanggil dengan Pak Dio atau Pak DK, singkatan Sai nama saya. Saya semester ini akan mengajar beberapa mata kuliah, seperti Pengantar Akuntansi 1, Pengantar Ekonomi, Pengantar Bisnis dan Manajemen. Sekarang saya akan jelaskan aturan main kelas saya.”

“…”

Setelah selesai menjelaskan aturan main kelasnya, Pak Dio langsung memulai pelajaran pertama Pengantar Akuntansi 1. Semangat belajarnya, Raisa! Tak terasa, waktu telah menunjukkan pukul 09.40. Kelas pagi ini baru saja dibubarkan oleh Pak Dio setelah beliau selesai menyampaikan materi.

“Akhirnya selesai juga. Lo ada kelas lagi nggak?” ujar Gendis setelah Pak Dio meninggalkan ruangan.

“Ada.”

“Apaan?”

“Pengantar ekonomi.”

“Dosennya?”

“Pak Dio.”

“Lagi? Kalau gue sih pengantar ekonomi besok sama Pak Cakra. Hari ini nggak ada kelas lagi gue.”

“Oh, gitu. Jadi lo langsung pulang?”

“Hmm … nggak. Gue mau ngopi cantik dulu di We Coffee. Gue kalau udah belajar akuntansi mumet, Sa.”

My Neighbor, My LecturerTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang