3

248 12 0
                                    

*Minjee POV*

Dia benar-benar menelpon!

Ingin sekali aku meneriakkan kata-kata itu. Tapi mengingat disini sudah hampir tengah malam dan akan sangat tidak sopan kalau aku berteriak malam-malam, jadinya aku hanya langsung menjawab telpon pada dering ketiga.

“Yoboseyo.”

“Minjee-ah…”panggil Leeteuk lembut, mengacaukan perasaan dan pikiranku.

“Ne, oppa…”

“Bogoshippo…”

“Nado…”

“Arrggghhhh!!! Kenapa pembicaraan ini sangat kaku? Aku benci seperti ini.”geram Leeteuk di seberang dan masih dapat kudengar dengan jelas. “Aku tidak percaya kalau kau tadi menelponku lebih dulu. Aku masih merasa ini mimpi.”

“Ani. Ini bukan mimpi, oppa. Aku memang menelponmu, tapi aku tidak punya keberanian untuk bicara denganmu tadi setelah apa yang kukatakan saat kau pergi.”

“Lupakan saja saat itu. Aku tidak menghubungimu karena aku benar-benar takut kau akan membenciku, dan itu adalah hal terakhir yang kuinginkan di dunia ini.”

“Bolehkan aku menanyakan sesuatu?”

“Ne.”

“Apa benar kau dan Heechul oppa akan segera masuk militer?”

“Ye. Itu benar. Aku sudah merencanakannya sejak lama. Dan aku rasa usiaku juga sudah sangat mencukupi untuk masuk militer.”

Tanpa sadar aku menangis. Aku bisa membayangkan akan seperti apa hari-hari yang kujalani selama dua tahun kepergiannya. “Kapan?”

“Aku belum memastikan tanggalnya.”jawab Leeteuk oppa datar. “Apa kau menangis, angel?”

Aku menggeleng, lupa kalau dia tidak akan bisa melihatku.

“Uljimma…”bisik Leeteuk oppa.

“Ani. Aku tidak menangis, oppa. Sudah ya? Kau juga harus beristirahat sekarang, aku tahu disana sudah lewat tengah malam. Bukankah besok kau masih harus promosi? Good luck oppa. Aku akan selalu melihatmu disini.”

“Aku akan menelpon lagi, terserah kau akan mengizinkannya atau tidak. Sudah cukup aku mengalah selama 7 bulan ini dengan tidak menghubungimu. Aku akan terus menghubungimu. Tidurlah, mianhae… Jaljayo.”

Aku menatap ponselku dalam diam. Benarkah ini semua? Benarkah kalau aku kembali berhubungan dengan Leeteuk Super Junior, sang Leader? Mimpikah ini?

***

*Heechul POV*

Sudah 2 minggu berlalu begitu saja. Sama sekali tidak terasa kalau waktu yang sudah kutetapkan untuk keberangkatanku ke camp militer akan segera tiba. Dan aku belum memberitahukannya pada siapapun termasuk Seunhwan hyung.

Sebenarnya aku ingin memberitahukan masalah ini pada Leeteuk hyung terlebih dahulu, tapi dia terlihat sibuk dengan urusannya sendiri dan sepertinya dia sedang berhubungan dengan seorang yeoja. Karena belakangan ini sesibuk apapun dia akan selalu menyempatkan diri menelpon seseorang. Aku tidak ingin mengganggunya dengan masalahku.

Kali ini, aku tidak ingin menjadi masalah untuknya. Mungkin aku tidak bisa lagi menjaganya lebih lama saat dia tidur sambil duduk, agar dia bisa istirahat dengan tenang dalam waktu singkat. Mungkin aku juga tidak bisa menghapus airmata yang mengalir di wajahnya saat dia sedih dan menggenggam tangannya. Aku hanya bisa melakukan semuanya itu sebentar lagi. Hanya beberapa hari lagi sebelum aku benar-benar pergi. Dan kalau saat itu tiba, aku benar-benar tidak ingin melihat airmata di wajah siapapun.

Super Junior ArmyWhere stories live. Discover now