Prolog

787 34 0
                                    

Di sebuah kerajaan yg bernama Riverhans, di ruangan yang sangat besar berdiri pilar-pilar mengelilingi ball room tersebut, dengan hiasan ruang yg sangat klasik nan elegan, terdapat meja yang panjang yang diduduki oleh 3 kubu dari orang-orang penting kerajaan, kubu super elite pemerintah dinamakan team J diketuai Shania, kubu elite tentara dinamakan team KIII diketuai Kinal, kubu elite group bernama team T diketuai Gon. Mereka sedang rapat membahas tentang visi untuk kepemerintahan Ratu baru, yaitu Queen Melody. Selama rapat berlangsung, Kinal selaku ketua team K ingin teamnya ikut masuk ke jajaran super elite, karena dianggap teamnya mampu dan sudah terlalu lama di-anak tiri-kan, dipekerjakan sebagai pasukan perang. Namun Queen Melody dan ketua team J Shania tidak menyetujuinya.

Jeje dari team J bertanya kepada seluruh kandidat rapat "Bagaimana caranya pasukan tentara disuruh untuk menyusun strategi perang, mengatur keuangan?" Karena memang team J lah yg selama ini menjadi otak dari kerajaan, bahkan sampai strategi perang.

"Maksud kamu kita tidak dapat berfikir?" Bentak Kinal kepada Jeje.

"Mungkin maksud Jeje adalah setiap team memiliki keahlian masing-masing, team kamu adalah karakter team yang kuat, jadi tidak seharusnya untuk memikirkan keuangan dan politik kerajaan" pungkas Melody.

"Aku hanya ingin kerajaan ini diisi dengan generasi baru dari team K, karena kita mampu" tegas Kinal.

"Kalian tidak perlu repot-repot membantu kami, kalian bermain lah dengan pedang dan tombak kalian saja" ledek Jeje dari team J menunjuk ke arah kubu team K dan T.

"Je, Kinal jangan dibercandain" bisik Vanka dari team J sambil tertawa kecil.

"Apa maksudmu?!" Kinal.

"Kamu jangan ikut menghina team aku, Je" tegas Gon.

"Hah? Hahahaha" Jeje masih meledek mereka, membuat anggota team K dan T melirik sinis ke arah kubu team J.

"Memangnya kalian (menunjuk team T) selama ini sudah melakukan apa? Tanpa kalianpun (menunjuk team K dan team T) kerajaan masih bisa dikendalikan oleh kami team J, nyatanya team J juga memiliki kekuatan yang melebihi kalian, bahkan kalian jika digabung, melawan kamipun pasti akan kalah, haha" tambah Shania yang ditenangkan oleh Nabilah yang merupakan *Ace (orang terkuat) di team J.

"Jangan sembarangan kamu!" tegas Kinal yang ditenangkan juga oleh Rona yang juga seorang *Ace dari team K. Karena Rona dan Nabilah takut terjadi perkelahian team, yg harus mempertemukan mereka berdua. Karena jika orang-seperti-dewa berkelahi akan menyebabkan kehancuran besar di Bumi, merujuk perkelahian seperti Goku vs Vegeta.

Di ball room kerajaan suasana menjadi riuh.

"HENTIKAN!" Melody menggebrak meja. Seketika hening.

Sahut Gon "Hey, Kinal tidak sadar kalau kita ditantang oleh team J?"

"Apa yang kamu pikirin, Gon?" Melody bertanya kepada Gon.

"Dia, tepatnya mereka menginginkan perang terhadap kita, Ratu" ujar Ayana dari team J dengan polosnya.

"Kalian berani menentang saya?" tanya Melody kepada kubu team K dan T.

"Benar Gon, kita sadar, kita harus melawan pemerintahan yang busuk ini, pemerintah yg hanya dimiliki garis keturunan Raja Genone" lanjut Kinal menengok ke Melody "Tidak ratu, kita hanya menentang team J bukan anda".

"Itu berarti kalian menentang aku juga, karena kalian telah menentang kepemerintahanku" Melody dengan nada jengkelnya.

"Tapi tidak..." Gon diputus oleh Melody "Cukup!! Kalian (tunjuk kubu team K dan T) keluar dari istana ini!! Kalian semua dilarang masuk istana untuk beberapa bulan kedepan, jika melanggarnya, maka akan ada sanksinya".

"Tapi ratu..." memelas Kinal.

"Keluar!! Pengawal usir mereka dari sini" Melody sudah jengkel.

"Sudah ayo keluar ketua Kinal dan ketua Gon" Rona menenangkan Kinal sambil membalikkan badan Kinal dan Gon untuk segera keluar. Namun pandangan Kinal dan Gon serta beberapa anggota team K dan T masih tertuju pada Shania dan team J, pandangan penuh amarah dan dendam.

"Akhirnya mereka keluar" kata Dhike dari team J.

"Baiklah, mari kita lanjutkan rapat ini" ujar Melody kepada sisa peserta rapat yang hanya dari team J, dan rapat berlangsung.

Mereka membentuk team baru yang mengurus semua masalah kerajaan, team yang menjadi dengan terpaksa sampai ikut dalam team peperangan sementara, termasuk ratu Melody. Berjaga-jaga takut ada serangan balas dendam dari team K dan T. Melody masuk dalam team perang J, karena dia adalah ratu yang sangat kuat juga, dia dijadikan **Center oleh ketua J, Shania. Mengingat **Center di team K, adalah Yupi dan di team T ada Michelle yang juga kuat, tapi team J percaya kalau Melody lebih kuat jika mereka berdua digabung kekuatannya sekalipun.

Setelah itu masyarakat diberi pengumuman dengan adanya team baru ini. Masyarakat beberapanya ada yang kebingungan karena kenapa hanya team J yang ada di posisi penting istana? dimana team K dan T.....????


*Ace adalah seseorang dari team yabg memiliki kemampuan seperti dewa, jika mereka bertemu dalam pertarungan maka akan terjadi bencana yang besar untuk bumi. Team J Nabilah dan Team K Rona

**Center adalah seseorang yang kuat di team tapi tidak lebih kuat dari Ace, kemampuannya yang cerdas sering menjadi panglima dalam peperangan. Team J Melody, Team K Yupi, dan Team T Michelle.

The WarTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang