Indra ke enam Mama

73 7 8
                                    

Ma

Aku kangen mama
Tangan lembutmu yang membelai lembut rambutku
Tangan halusmu yang membelai lembut kulitku
Tangan indahmu yang mencengkram lembut tanganku

Ucapan semangatmu dipagi hari
Ucapan tanyamu di siang hari
Ucapan akhiranmu di malam hari

Disini ma, akhirnya aku merasakan kehangatan itu lagi
Sama, tapi tak sama
Kau mengerti mah?

Ma
Kau sering memanggilku angel, bukan?

Kini, tak ada lagi yang memanggilku malaikat cantik.
Kini, tak ada lagi yang mengucapkan kata2 indah dikala aku akan tidur

Beda ma.

Mama
Mama harus tau
Aku menyesal..
Aku menyesal..
Aku menyesal..

Aku punya ibu lagi
Tapi justru aku tidak tinggal dengannya
Aku punya ibu lagi
Tapi justru ia tak menganggapku ada
Aku punya ibu lagi
Aku punya penggantimu
Tapi justru aku menyesal

**
Aku adalah putri tunggal dari Mama Rosalia Wibowo dan Papa Rendra Arga
Mama dan Papa memberiku nama yang indah

Rainysa July.

Kehadiranku disaat hujan pada bulan Juli.
Tapi, hidupku tak seindah namaku.

*

"Rain, Mama kamu dateng k skolah." Ucap teman sekelasku saat aku masih duduk dibangku kelas 3SD.

"Mama dateng? Kenapa? Kan aku udah ngasih mama uang?" Ucapku bingung.
Karna, meskipun aku sudah tidak tinggal bersama Mama. Papa tetap memberiku uang untuk hidup sehari2 Mama.

"Mama kamu bawa pisau! Dia terus ngomong yang gajelas, anak2 lain pada takut." ucap histeris temanku yang lain.

"Mana rendra? Mana Dia? Tega ya dia ambil anakku membuangku dan sekarang Dia akan menikah lagi? Mana rendra? Mana? Dimana dokter yang akan menikah dengan Rendra? Aku akan membunuhnya."

Itu adalah ucapan Mama ketika datang sambil membawa pisau.
Dia tau, kalo papa akan menikah lagi..

Mamaku, punya indra ke-6.
Mamaku, bisa melihat gambaran apa yang sedang terjadi dan apa yang sedang dilakukan orang lain hanya dengan melihat kartu.

Kenapa Aku Berbeda?Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang