kata

280 2 0
                                    

Kata orang
Semua yang terdengar akan sangat merdu
Semua yang telihat akan nampak indah
Semua yang sakit akan terlihat sehat
Semua kehampan akan tergantikan dengan kehangatan
Hidupmu akan sangat bahagia mesti tidak realistis
Hidupmu akan penuh warna seperti musim semi
Ketika kamu jatuh cinta.

Kata orang
Tak usah terlalu percaya karna kamu akan terluka
Tak usah berlebihan karna kamu akan kesakitan
Tak usah berharap karna kamu akan sangat sengsara
Ketika jatuh cinta.

Cinta memang rumit
Lebih rumit dibanding benang yang terbelit
Tak diketahui dimana kedu ujungnya
Tak diketahui simpul permasalahannya
Aku tak mengerti.

Katakan apa definisi cinta sebenarnya?
Apa aku harus mengatakan cinta adalah ilmu hukum?
Dimana semua meneliti dan mendefinisikannya, namun tak pernah ada pengesahannya. Padahal hukum bermasalah dengan peraturan.

Apa aku harus mengatakan cinta adalah ilmu politik?
Banyak sekali politik didalamnya namun terasa sentralisasi.
Dimana keadilan dituntut menjadi tujuam tetapi selalu terjadi penyimpangan.

Cinta.
Kata yang tabu bagiku.

Cinta.
Hanya kata tak bermakna.

Ungkapan PuitisTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang