3# Hantu Kayako

282 11 0
                                    

Hantu Kayako berasal dari cerita legenda di perkotaan Jepang. Kayako adalah seorang wanita yang dibunuh oleh suaminya dan kembali sebagai hantu dengan rasa penuh dendam. Cerita ini telah diangkat dalam film The Grudge. Pada mulanya Kayako adalah seorang gadis muda yang diabaikan orang tuanya. Dia menghabiskan sebagian besar waktunya dalam keadaan tertekan dan kesepian.

Dia tidak punya teman dan anak-anak di sekolah selalu saja mengolok-oloknya. Singkat cerita, Kayako tumbuh sebagai seorang wanita yang menikah dengan seorang pria yang bernama Taeko Saeki. Dia merasa lelaki itu adalah satu-satunya orang di dunia yang peduli tentang dia. Mereka hidup bahagia bersama dan ia melahirkan seorang anak bernama Toshio.

Suatu hari, suaminya tidak sengaja menemukan buku harian Kayako. Ketika ia membacanya, suaminya menjadi yakin bahwa Kayako telah menghianati dia. Ketika Kayako pulang kerja dan ke lantai atas rumahnya, suaminya sedang menunggunya sambil memegang pisau di tangan nya. Taeko menyerang Kayako, memukuli dan menyayat Kayako dengan kejam tepat di depan anak mereka.

Kayako mencoba melarikan diri, tetapi suaminya mengejarnya. Dia berhasil keluar dari pintu dengan berlumuran darah namun ia terpeleset dan jatuh, menyebabkan pergelangan kakinya patah. Di dalam keputusasaan, Kayako merangkak menuruni tangga. Tapi ketika dia sampai di bawah pintu depan, suaminya menyambarnya. Mengambil kepalanya dan dengan kedua tangan nya ia memutar leher Kayako.

Kayako masih hidup, tapi dia lumpuh. Satu-satunya yang bisa dia lakukan hanya membuat suara serak. Suaminya menyeretnya ke lantai atas, memasukan nya ke dalam kantong plastik hitam dan meninggalkan nya di loteng untuk mati. Lalu ia mendapati Toshio dan mengambilnya seperti boneka lalu menenggelamkan anaknya itu di bak mandi dan kemudian tubuhnya diletakan dalam lemari. Karena Kayako meninggal dalam kesakitan yang mengerikan seperti itu dengan penderitaan dan kemarahan, Kayako kembali sebagai hantu pendendam.

Dia muncul untuk membunuh suaminya, yaitu mencekik lelaki itu dengan rambutnya. Suaminya ditemukan tergeletak di jalan dan polisi berpikir ia bunuh diri. Sejak saat itu, hantu Kayako menghantui rumah dimana dia meninggal. Dan orang-orang sekitar percaya bahwa jika ada orang yang pergi ke rumah itu, maka akan mendengar suara Kayako yang serak minta tolong saat kematian nya. Kemudian hantu Kayako akan merangkak menuruni tangga, dengan berlumuran darah yang mengalir di lehernya yang patah disertai dengan suara retakan tulang.

Makasih uda ngebacain urban legendnya, oh iya karna semua urban legend jepang nanti aku bakal nulis urban legend indonesia.
Dan follow IG: @erankuu

Urban Legend DuniaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang