1. Idol Kpop Juga Manusia
Dari layar, kita seringkali melihat dan mengagumi betapa sempurnanya hidup sebagai idol. Bayangkan betapa tertekannya hidup jonghyun beserta idol lain selama ini karena tuntunan profesi membuat mereka harus selalu bersikap profesional, ceria dimana pun dan kapan pun mereka di depan layar. Tidak peduli masalah atau beban yang sebenarnya mereka hadapi, tidak peduli betapa mereka sebenarnya ingin menangis sekeras mungkin untuk menyuarakan keletihan mereka.
2. Isu Kesehatan Psikologis Bukan Hal yang Patut Diremehkan
Seringkali orang yang berkeluh kesah pada kita, tapi sering kita abaikan dengan mengatakan "Sudahlah... gitu aja kok dipikirin, hidup dibawa happy aja". Padahal yang sebenarnya paling mereka butuhkan adalah dukungan serta cinta dari kita dan orang sekitar agar mereka bangkit.
Untuk itu, marilah kita belajar lebih peka terhadap perasaan dan keluh kesah orang disekitar kita. Jangan menganggap mereka yang depresi itu lemah, dekati mereka dan berusaha menjadi pendengar yang baik untuk mereka.
3. Bunuh Diri Bukanlah Sekedar Fenomena
Melainkan masalah serius yang harus kita perhatikan. Kepergian jonghyun beserta artis lain yang mengakhiri nyawanya karena depresi menjadikan pelajaran bagi kita agar bisa lebih menghargai selebritas bukan hanya sebagai publik figur, tapi juga manusia biasa.
4. Pesan Rahasia Musisi yang Tersembunyi Dibalik Setiap Karyanya
Tidak banyak orang yang tahu bahwa sebenarnya jonghyun sudah lama menuangkan pesan pesan berisi keluh kesah dan depresinya melalui lirik lirik dilagu ciptaanya yang menceritakan tentang depresi, tertekan, serta kesepian. Ia seolah sudah lama meneriakkan penderitaannya selama ini, namun tak banyak orang yang peka terhadap suara batin dan penderitaannya
Sebagai kpoper aku turut berduka cita atas meninggalnya jonghyun oppa.
Memang kau telah pergi meninggalkan kami, tapi karya dan namamu akan selalu ku kenang.
Semoga setelah meninggalkan dunia ini, diri mu menjadi lebih bahagia.
R.I.P Kim Jonghyun
KAMU SEDANG MEMBACA
Beragam Informasi ✔
RandomBerisi tentang ilmu pengetahuan, ilmu psikologi, tips - tips seru dan kata - kata yang bermotivasi