*Dalam Kondisi Apapun, Allah Selalu Bersamamu!*Allah SWT berfirman,
وَهُوَ مَعَكُمْ أَيْنَ مَا كُنْتُمْ ۚ وَاللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ بَصِيرٌ
“Dan Dia bersama kamu di mana saja kamu berada. Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan.” (QS.Al-Hadid:4)Ayat singkat ini adalah salah satu dari ayat-ayat Al-Qur’an yang memberikan kunci dalam menghadapi permasalahan apapun.
Walaupun singkat, ayat ini seakan memberi pelajaran begitu luas. Yaitu,
1. Ketika kita berbicara, Allah mendengar.
2. Ketika kita diam, Allah melihat.
3. Ketika kita berpikir, Allah mengetahui.
4. Ketika kita sendiri, Allah bersama kita.
5. Ketika kita melaksanakan dan menegakkan kebenaran, Allah akan membela.
6. Ketika kita di dholimi, Allah akan memberi pertolongan.
7. Ketika kita dalam kesulitan, Allah akan memberi kemudahan.
8. Ketika kita dalam kebingungan, Allah akan memberi jalan keluar.
9. Ketika kita bergelimang dosa, Allah membuka pintu taubat seluas-luasnya.
10. Ketika kita berbuat baik, Allah memberi balasan yang berlipat ganda.
11. Ketika kita berniat baik, Allah akan memberi pahala.
12. Ketika kita terjatuh dan mulai putus asa, Allah selalu membuka pintu harapan bagi kita.Karena Allah selalu bersama hamba-Nya di manapun dan dalam kondisi apapun. Jika prinsip ini tertanam kuat dalam diri kita, maka kita akan kuat menghadapi semua masalah.

KAMU SEDANG MEMBACA
Quotes ASN😹
De TodoDi sini mungkin saya takkan menulis cerita.. isinya hanya sebatas untaian kata yg entah dari hati atau dari mulut , eh dari tangan yg jelas😁 Semoga menginspirasi kalian para remaja 😍