Bunnyblack, 22 Mei 2018 🐏
*****
Banyak orang yang bilang, diam adalah emas. Kalian setuju dengan pendapat itu? Kalau aku sih tidak. Kenapa? Karena menurut ku, tidak semua ke-diam-an seseorang adalah sebuah ke-emas-an. Jangan menyalahkan artikan diamnya seseorang adalah sebuah ke-emas-an yang Ia pendam. Karena diam bisa di artikan seseorang itu sedang malas berbicara atau dia sedang marah, atau bahkan dia sedang memendam sesuatu yang tidak dapat Ia bagi dengan orang lain. Sekalinya Ia akan berbagi dengan orang terdekatnya. Pasti akan ada rasa tidak nyaman itu dan mengakibatkan Ia diam.
Jadi kalian... Menganggap diam itu seperti apa?
Kalau definisi diam menurut ku adalah... Dimana kegiatan untuk menikmati quality time untuk diri sendiri.
Jika orang-orang akan menikmati quality time diri sendiri dengan cara memberikan hadiah untuknya sendiri contohnya seperti pergi ke spa atau salon, aku lebih memilih untuk berdiam. Berdiam diri di rumah.
Karena pada saat itulah aku dapat merasakan, "Yah, it's me. And I love myself."
Aku bukan seorang perempuan yang dengan mudahnya berbaur dengan banyaknya orang. Bukan juga perempuan yang akan sangat mudah untuk mengekspresikan dirinya. Entah bahagia, sedih, kecewa, atau marah. Bukan. Ya aku bukanlah seorang perempuan yang akan dengan senang hatinya menghabiskan waktu di luar rumah bersama teman-temannya.
Itulah mengapa, aku lebih suka berdiam diri di rumah. Karena memang aku adalah seorang perempuan yang introvert.
Pendiam. Cuek. Suka menyindiri.
Bahkan teman semasa sekolahku selalu bilang, "Diam aja sih, kenapa? Gabung dong sama yang lainnya". Atau jika ada pertanyaan siapa yang paling diam di kelas, maka dengan pasti mereka akan bilang bahwa orang itu adalah aku.
Suka menjadi perempuan introvert?
Jika kalian menanyakan hal itu padaku, maka akan ku jawab dengan tegas, bahwa aku sangat tidak menyukai seperti ini.
Aku ingin seperti mereka.
Mereka yang tampak selalu bahagia dengan para sahabatnya. Mereka yang dengan sangat enjoy menghabiskan waktu di luar rumah. Mereka yang dengan gampangnya berbaur dengan orang lain. Atau bahkan mereka yang dengan mudahnya menjawab pertanyaan guru di kelas.
Karena kadang aku takut untuk melakukan kontak fisik, walaupun itu hanya tatapan mata, dengan orang lain. Kadang memulai berbicara dengan orang yang masih ada hubungan dengan keluarga ku saja aku sangatlah sungkan.
Tapi kembali lagi, aku menyukai hidupku ini.
Aku selalu bersyukur kepada-Nya yang telah memberikan kesempatan padaku untuk hadir di dunia. Untuk bisa merasakan kehidupan di alam ini.
And... It's me, Sapphire Veddira, and this is my life.
*****
TBC!
Note :
Cuma mau bilang... Semoga yang baca cerita ini, menyukai cerita ini 😍 Dan mau bilang... Sorry for typo 😅 Kalau ada typo, bilang ya? Biar aku perbaiki katanya 😉👌Bunnyblack, 25 Mei 2018 🐑
KAMU SEDANG MEMBACA
It's Me [On Going]
RomanceHi! 👐 This is my first work on this wattpad account 😍 I hope you, who read this story, love it 😘 Do not forget to vote and comment... ********** Cast : 1. Aciles Narendra = Narendra/Naren 2. Sapphire Veddira = Dira 3. Camelia Ellena = Ellen 4. Ac...