Cristal POV
Nama ku Cristalia Elqueena Pearly. Biasa dipanggil Cristal. Oh ya.. umur ku sekarang 16 tahun. Kata orang sih.. aku ini sebenarnya cantik, punya senyum yang manis dengan 1 lesung pipi di pipi kanan, kulit putih pucat, dengan rambut kecoklatan yang cukup panjang, serta bola mata kecoklatan yang manis. Tapi.. katanya sih itu semua ketutupan sama sikap ku yang terlalu unpredictable ini.
Ya.. gimana ya.. kalau kalian ga kenal aku, mungkin kalian bisa ngira aku ini seperti kebanyakan gadis cantik, yang anggun bak putri solo atau mungkin gadis super cuek seperti sqidward tapi dalam versi cewe. Atau malah mungkin seorang fakgirl bar bar super famous seantero sekolah. Ah.. terlalu alay. Sebenarnya itu tergantung first impression kalian dan mood ku saat itu. Tapi ingat.. bak pepatah "Jangan menilai seseorang dari covernya saja" ini juga berlaku buat ku.
Oke, aku ini sebenernya cuma seorang gadis random yang sungguh sangat random. Kalau kalian benar - benar kenal aku, pasti kalian bakal nganggep aku ini sebagai gadis gila penyandang zodiak gemini yang juga memiliki 2 sisi yang sangat berbeda dan bisa berubah dalam hitungan detik. Terkadang pendiam, lalu bisa jadi begitu berisik, terkadang sedih lalu tiba - tiba saja senang, dan terkadang pemalu tapi tak jarang juga malah malu - maluin.
Oke ini memang agak aneh, tapi mood ku memang se moodswing itu. Ditambah lagi mempunyai 2 sahabat yang lebih anEh dari ku ini membuat kadar ke-moodswing-an ku lebih cepat berubah. Ya.. aku akui aku ini emang gak terlalu pinter bergaul. Bisa dilihat dari TK sampai SMA sahabat ku cuma 2 orang. Wila dan Arlyn. Satunya seperti dora dengan rambut pendek dan poni depan yang terlalu bar - bar dan banyak bicara. Dan satunya lagi seperti ronaldowati yang tomboy namun bedanya memiliki rambut panjang dan seperti terlihat tenang dan anggun padahal nyatanya sangat galak dan suka menyentil dahi. Dan anehnya, entah mengapa aku bisa sahabatan dengan 2 curut ini dari TK bahkan sampai sekarang.
•••
Oke, hari ini adalah hari pertama seorang Cristal masuk SMA. Ini adalah moment yang sangat aku tunggu karena dari semua buku, wattpad, maupun webtoon yang sudah ku baca, masa SMA adalah masa yang sangat menyenangkan. Dan tentu saja aku sangat tidak sabar untuk menikmati masa putih abu - abu yang sebentar lagi akan dimulai.
Tapi.. ya.. lagi - lagi 1 dari 2 curut ku ini berulah. Bagaimana tidak, ini baru pukul 06.30 pagi. Dan aku malah sudah berada di depan gerbang SMA TARUNA, bersama 2 orang curut, dimana satu orang menatap papan nama sekolah itu dengan mata berbinar, dan satunya lagi tidak jauh sepertiku yang sudah masang ekspresi masam sejak turun dari mobil.
Ya.. kalian pikir aja bagaimana aku dan Arlyn tidak kesal pagi ini. Kami sebenarnya masuk pukul 8 pagi, namun pukul 6 pagi tiba - tiba saja Wila dengan riang gembiranya sudah menjemput kami untuk segera pergi kesekolah hanya karena alasan merayakan hari pertama kali SMA dengan menjadi orang yang sampai pertama kali di sekolah. Oke ini sangat tidak masuk akal.
"Woaah.., akhirnyaaa Wila jadi anak SMA, ga sabar deh liat cogan - cogan SMA"
"ALAY!" sahut ku dan Arlyn bersamaan.
Sungguh kami sangat kesal dengan Wila. Aku dan Arlyn bahkan tidak sempat sarapan pagi karna curut satu ini yang merengek minta cepat - cepat ke sekolah.
Bagaimana papa mama kami berdua? Tentu saja mereka setuju - setuju saja karena mengira Wila sangat rajin sampai rela menjemput kami pagi - pagi begini.
Oh ya.. rumah kami juga tidak berjauhan. Ah.. sangat dekat bahkan. Di sebelah kiri adalah rumah ku, disebelah kanan rumah Arlyn dan didepannya rumah Wila.
"Iiihh kalian semangat dong.. Ini kan hari pertama sekolah girls"
"Iya gue tau Wila.. Tapi kan ga sepagi ini juga berangkatnya" sahut ku sambil memutar bola mata malas.
KAMU SEDANG MEMBACA
Puzzle ✔
Teen Fiction"Lo itu kaya puzzle tau ga" "Kenapa?" "Terlalu rumit, penuh teka - teki, selalu bikin gue bingung sama hal - hal yang lo lakuin" "Lo nya aja yang ga peka" jawabnya santai. "Ya lo nya keanehan.." "Terserah lo deh, tapi lo juga harus tau.. Lo itu sama...