'Dri, bisa ketemuan gak di kantin pulang sekolah nanti?'
Ada apa tiba – tiba Kak Antariksa mengirimiku pesan? Batin Adriana.
Karena hari ini hanya pembagian raport, para siswa pulang lebih awal,
"Dri, kamu mau ikut jajan gak di depan?" tanya Naya sambil membereskan barang bawaannya,
"Nggak deh, Nay. Aku langsung pulang soalnya," balas Adriana.
Adriana tidak ingin Naya tahu bila Anta mengajaknya untuk bertemu.
"Oke deh. Hati – hati di jalan, Na!"
Merekapun berpisah di depan kelas.
*
Adriana berjalan sendirian menuju arah kantin yang sudah sepi. Ia menemukan Kak Anta yang sedang duduk di pojok kantin.
"Udah nunggu lama, kak?" tanya Adriana yang membuat Anta menoleh,
"Nggak kok, Na. Sini duduk!" ucap Kak Anta sambil menepuk bangku di sampingnya, "Aku mau ngomong nih sama kamu,"
Antariksa membuat Adriana gugup seketika.
"Jadi aku suka sama kamu udah dari MOS, aku yang dulunya bandel dan gapernah mau belajar, berubah sejak suka sama kamu. Ternyata hasil belajarku selama ini gak sia – sia! Nih liat" ujar Anta sambil memperlihatkan hasil raportnya kepada Adriana.
"Jadi, Na, will you be mine?"
Antariksa membalik halaman selanjutnya yang ternyata berisi foto – foto Adriana.
Terharu. Itu yang dirasakan Adriana sekarang. Ia menjadi motivasi untuk seseorang yang bahkan ia anggap sebagai seorang kakak.
"Kak Bintang Antariksa, thank you, for choosing me as your motivation, dan ya, aku mau!" balas Adriana dengan riang.
*
5 tahun kemudian
"Na, ayo! Lama banget deh dandannya" teriak Anta,
"Iya bentar, ini juga udah selesai kok!" balas Adriana sambil berteriak pula.
Sudah 5 tahun lamanya Antariksa menemani Adriana begitu pula sebaliknya. Pernikahan yang sudah mereka jalani selama 3 tahun membuat mereka semakin kuat dalam menghadapi berbagai rintangan.
Rintangan yang mereka hadapi tidak pernah dijadikan sebagai masalah, melainkan sebuah hikmah dari perjalanan hidup.
-Antariksa&Adriana-
KAMU SEDANG MEMBACA
Antariksa & Adriana
Short StoryAdriana Shaqueena. Gadis cantik berumur 15 tahun yang baru saja menduduki bangku kelas 10 di SMA Citra Harapan. Kacamata yang ia pakai, tak melunturkan aura kecantikannya. Sangat menyukai pelajaran ekonomi dan matematika. Rajin, rapi, serta menyukai...