Jarir meriwayatkan, “Suatu hari, Al-A’masy duduk di pojok majelis. Sementara kami duduk di bagian pojok lain. Di dekat tempat itu, ada air hujan menggenang membentuk sebuah danau kecil. Tiba-tiba datanglah seorang lelaki yang mengenakan mantel hitam. Saat melihat Al-A’masy, ia memandang rendah, karena pakaian beliau yang sederhana.
“Heh, bangun, cepat bantu aku menyeberangi danau ini.”
Ia membangunkan Al-A’masy dan menarik tangannya dengan kasar. Lalu ia memaksa beliau menggendongnya. Konyolnya, sambil menikmati gendongan si ulama tadi, laki-laki itu membaca ayat berikut,
“Maha Suci Dia yang telah menundukkan kendaraan ini bagi kami, padahal sebelumnya kami tidak mampu menguasainya .... ,” (Az-Zukhruf : 13)
Saat tiba di tengah danau, Al-A’masy melemparkan lelaki itu ke dalam air, sambil membaca ayat berikut,
“Dan berdo’alah, “Ya Robbku, tempatkanlah aku pada tempat yang diberkati, dan Engkau adalah sebaik-baik Yang memberi tempat.” (Al-Mukminun: 29)
Kemudian beliau keluar dari danau itu, dan membiarkan si lelaki konyol itu berendam di air danau.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kumpulan Humor Islami✔️
EspiritualDunia tidak hanya diisi oleh hal-hal buruk. Maka tersenyumlah! Work ini berisi kumpulan kisah lucu islami yang ringan dan penuh hikmah. Dikutip dari berbagai sumber.