Pagi yang cerah dengan jalanan yang masih banyak digenangi air hujan.
Aku berangkat sekolah dengan penuh semangat dan penuh rasa haus akan pengetahuan.
Sesampai di sekolah,ku hanya duduk sambil membaca buku hingga bel masuk berbunyi ,tak ku ceritakan kepada siapapun tentang apa yang aku alami,karena aku yakin tak ada yang akan percaya jika aku bercerita tentang apa yang aku alami,mungkin justru ejekan yang aku dapatkan jika aku menceritakan...,maka itu aku memilih untuk diam...,tak terasa,waktu demi waktu berlalu,hingga bel yang terasa sangat merdu di dengar pun berbunyi,tak salah lagi bel yang merdu itu adalah bel pulang sekolah...,mungkin bagi kalian yang pernah merasakan masa sekolah,pasti amatlah senang ketika mendengar suara bel pulang sekolah.
Perjalanan menuju rumah tak lama dirasakan,karena memang rumahku tidak begitu jauh dari sekolah,mungkin hanya sebatas 5-6 kilometer yang jika ditempuh dengan sepeda motor hanya memerlukan waktu tidak lebih dari 20 menit.
Sesampainya dirumah...,ternyata tak ada siapapun di rumah...,semua lampu rumah mati,hingga menjadi gelap gulita...,entah kemana ibuku pergi.
Sendirian di rumah bukanlah hal yang tak biasa bagiku,karena ibuku memang sering banyak urusan di luar rumah sehingga sering pergi meninggalkan rumah.
Kali ini berbeda,aku yang biasanya duduk di belakang rumah setelah pulang sekolah kini telah berubah,dikarenakan beberapa faktor terutama ketakutan...,walaupun aku menulis cerita horor begini,aku juga pernah punya rasa takut,walaupun tidak selamanya rasa takut itu ada dalam diriku.
Aku selalu menepis rasa takut dengan bacaan Ta'awudz.,karena dimanapun kita berada,dan bagaimanapun rasa takut itu menghantui kita,kita harus selalu yakin,bahwa allah selalu ada dan melindungi diri kita.
Di rumah,aku masih benar2 penasaran,siapakah sosok yang menghantui aku semalaman?jika dia Manusia,untuk apa dia menakut nakuti aku?
Dan jikalau memang dia manusia,sungguh dia manusia yang kurang kerjaan,nakut-nakuti orang,yang sudah jelas tak ada yang bisa di untungkan...
Lamunan ku membuyar,mendengar suara motor Matic yang tak asing didengar memasuki garasi rumah.
Ibukku pulang,sambil membawa bungkusan yang terlihat menyenangkan.
Ternyata yang dibawa adalah Nasi kotak yang ia dapat dari pernikahan temannya.
Tak berfikir lama,Langsung saja makanan satu kardus itu habis seketika.. :v
Aku memang seorang yang bertubuh Kurus,namun untuk makan tidak pernah ku tolak,karena banyak orang yang berharap untuk bisa makan,sedangan aku yang setiap hari ada makanan kok menolak,itu sama saja menolak rejeki.
Setelah kenyang makan...,Aku berangkat menuju kamar mandi. Seperti remaja laki laki pada umumnya,yang selalu menunda- nunda waktu mandi,tak berbeda beda denganku yang selalu mandi ketika mepet waktu maghrib.
:vSelesai mandi,Langsung ku ambil air wudhu dan ku laksanakan kewajiban...
malam yang cukup melelahkan,setiap Membuka satu Buku pelajaran...,teringat semua tugas yang diberikan...,benar-benar sakit dirasakan..,Sudah sekolah 5 hari,pulang maghrib,banyak tugas,sabtu ekskul...,benar-benar Mengecewakan..,namun apa yang bisa dilakukan?
Jujur secara pribadi aku kecewa dengan adanya sistem 5 hari kerja yang membuat waktu para siswa untuk melakukan atau membuat suatu karya menjadi terbatas,karena di rumah hanya tidur ataupun nonton tv dan juga waktu pulang sekolah pun sudah petang,sehingga spontan para siswa langsung beristirahat...
21:10 memulai Waktu yang membahagiakan :v
Kembali mengejutkan,seperti malam yang lalu...,terbangun tepat tengah malam,dengan jam dan menit yang sama namun suasananya berbeda..,tak ada hujan.
Kalian semua pasti menduga bahwa akan terjadi hal yang sama pula,namun tidak demikian..,untuk yang kali ini berbeda.Yang terjadi bukan lagi suara ketukan pintu,namun suara kursi bambu(lincak)yang seakan akan seperti diduduki..,hingga berbunyi kriek..krekk krekk,kurang lebih bunyinya seperti itu lah...
Suara itu tidak terus hilang dan sunyi,namun yang duduk di kursi bambu seperti berpindah pindah posisi.sehingga membuat suara bising yang menyulitkan aku untuk tidur.
Tanpa rasa takut sedikitpun,kuberdiri dan melihat suasana luar rumah melalui jendela,ketika akan ku buka,aku sempat berfikir,apa dia sosok yang sama dengan semalam ya?...kubuka gorden secara perlahan,sseekk...,Suara gesekan yang timbul akibat gorden ku geser...,Kraakkk,Dengan sigap dan cepat langsung ku tutup gorden itu,ternyata benar saja,Ia adalah sosok semalam yang menggangguku.
Sebenarnya ada apa denganku?mengapa sosok itu terus menghantui aku?Malam itu aku tak begitu Takut lagi dengan sosok itu,karena dari semalam,dia hanya menampakan dirinya tanpa ada unsur menakut-nakuti aku..,walaupun semalam aku takut...Aku melanjutkan tidurku...,tak lama kmudian seakan nampak muncul sebuah cahaya putih cerah yang menyilaukan,dari luar jendela kamar,dan terlihat bentuk bayangan sesosok manusia yang terbang seperti mengambil ancang-ancang.
Mundur dan semakin mundur menjauh,namun tiba-tiba terbang mendekat dengan cepat dan wuussshhh Pyarrrr !!!!! Aaaa !!!Aku terkejut dan terbangub dari tidurku..,ternyata hanyalah mimpi...,keringatku mengucur deras..
Jangan lupa membaca doa di setiap akan tidur,agar engkau selalu dilindungi oleh zat yang maha melindungi dari gangguan syetan yang terkutuk.
bersambung...
KAMU SEDANG MEMBACA
Siapa Disana?
HorrorBukan Tipuan,Bukan dongeng,dan bukan hal yang menakutkan,melainkan sebuah kepercayaan...