Outline

3.3K 254 11
                                    

Tring.

Newwie melirik komputernya , dahinya berkerut melihat pop-up message dari nomor ngga dikenal

- lembur ngga nanti malam?-

Kerutan didahinya nambah tapi tangannya bergerak mengetik balasan

- maaf, ini siapa ya?-

Tring.
- great. Cepet amat lupanya. Gimana sama utang makanan nih?-

Otomatis Newwie melotot

- dimana mana kalo nyapa tuh pake intro, nama atau apa kek. Mana gue tau ini elo??-
- nomor gue ngga disave?-
-ngga sempet. Tiap malem gue lembur, kenapa?-
- sama.  Jangan jangan boss loe boss gue juga 😓-

Newwie nyengir liat emoticon

- boss loe punya selimut sama sleep corner dikantor ngga?-
- engga. Tapi dia punya bangku pijat khusus yang bisa dipake tiduran-
- boss loe suka tengah malam punya ide yang harus loe catet buat meeting besok PAGI PAGInya ngga?-
- try pulang lewat tengah malam dan message jam 5PAGI untuk info meeting jam 7PAGI-

Tanpa sadar Newwie ketawa
-keknya iya, boss loe itu boss gue-
- muka boss loe kek gini?-

Tanpa sadar Newwie ketawa-keknya iya, boss loe itu boss gue-- muka boss loe kek gini?-

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

- ganteng.-
- siapa? Gue?-
- boss manggil, bye-

Newwie mengambil buku meetingnya dan mengetuk pintu ruangan bossnya

"Newwie, tanggal 20 jadwal gue apa?"

Newwie membuka bukunya
"Kosong P' ... soalnya long weekend dan kemarin P'Naw bilang mau ke Chiangrai urusan pribadi"

Newwie melihat dibawah tanggal 20 tulisan keriting khas Mook sahabatnya dari kecil
I'm enggage today, be there or i wont be there also

"Ngga jadi. Gue dikantor jam 1, loe jam 12 setup meeting dengan HR dan product dept. sabtunya jam 3sore setup meeting yang sama tapi minta perwakilan client  plan B datang jd anak2 product bisa sekalian presentasi"

Newwie berhenti mencatat
"P' khab ... itu tanggal merah"

Bossnya mendongak,"trus?"

"Jam 1, dikantor." Newwie kembali mencatat
Kembali ke mejanya Newwie langsung membuka chat tadi
- gue lembur. Ketemu dilobby jam 9pm?

Tring.
- wow. Ntar gue kabarin, tp gue lembur juga

Newwie menghela napas sambil melihat kalendernya yang penuh coretan warna warni berbentuk cincin pada tanggal 20

9:10 pm

Alis Tay naik melihat Newwie nyandar dicounter security dengan tentengan plastik
"Boss loe belum makan jam segini?"

Newwie menoleh dari hapenya
"Loe udah makan?"
"Bagian mana dari gue marathon meeting dari subuh yang loe ngga ngerti?"

"Tinggal bilang belom aja panjang amat narasinya" Newwie bergumam,"untung buat elo, gue super baik hati dan kebetulan juga belom makan jadi gue sekalian beliin makan buat elo dan gue" Newwie mengangkat kresek ditangannya

"Untung buat elo kalo yang loe beli nasi. Kalo ngga ada nasi, gue pass. Gue laper kuadrat"
"Manusia ngga tau terimakasih, gue beliin nasi campur bego!"
"Dan gue cinta elo" Tay nyengir ngambil styrofoam dari tangan Newwie yang cemberut
"P'Khab numpang makan ya" Newwie narik bangku dari balik counter security
"Boss loe masih dikantor?" Tay nanya disela sela suapan yang cuma dibales lirikan sinis Newwie
"Ok, salah nanya. Karena obviously boss loe kek boss gue yang jam segini malah vidconference"
"Loe tau? Golden week boss gue setup meeting sm produksi dan HR, gue dapat email balasan melebihi halaman buku manual mesin boeing 388 pentingnya kebersamaan dengan keluarga dihari raya!" Newwie kesal membuka botol minum
"Percis! Boss gue juga setup meeting dihari itu. Gue sih ngga dapet email panjang panjang ya tapi dari kemarin gue disinisin orang sekantor"

Mereka saling menatap
"Padahal gue janji sm pacar gue mau ke krabi"
"Gue ada acara tunangan tanggal segitu"

Tay melotot," loe udah mau kawin?"
Newwie mendelik,"loe punya pacar?"

Dan entah kenapa mereka ketawa
"Kita fuckup banget ya" Newwie nyengir
"Bukan lagi. Ini entah udah keberapa kali gue batalin pacar gue" Tay kembali meneguk minumnya

"Astaga. Gue sampe lupa. Gue ngajak ketemuan karena hal ini" Newwie menepuk dahinya
"Hal ini? Apaan?" dahi Tay berkerut
"Menurut loe sebagai yang udah pacaran, hal apa yg bisa buat orang melupakan segalanya?" Mata Newwie berbinar
"Er ... duit?"

PLAK!

"Kok loe matre?!"
"Kok loe violence??"

Newwie mendelik, Tay juga melotot
"Lah emang duit! Emang apalagi yang buat orang melupakan segalanya? Cinta? Nap.."
"Exactly! Cinta." Newwie memotong ucapan Tay
"Orang kalo jatuh cinta, lupa segalanya. Dunia cuma buat berdua" lanjut Newwie
"Dan hubungannya dengan gue elo harus rapat di long wiken adalaaah ..."
"Kita buat boss loe jatuh cinta sama boss gue"

Newwie tersenyum lebar, Tay ngga berenti ngedip.

"Kalo mereka jatuh cinta, otomatis mereka maunya berduaan terus doong dan! Orang pacaran mana yang ngga mau menghabiskan long wiken berduaan, bener ngga?"
Tay masih ngedip
"Dan kalo mereka berduaan, ngga ada meeting. Loe pacaran, gue tunangan. And they live happily ever after" Newwie membuka tangannya

"Idenya bagus banget, loe lupa satu hal. LOE
KIRA GAMPANG BUAT ORANG JATUH CINTA??" Tay membuang styrofoam ke bungkus plastik
"Kata kuncinya; MEMBUAT. Loe tau boss loe tipenya gimana, gue tau tipe boss gue gimana. Kita matching-in dan voila. Mereka jatuh cinta" Newwie masih usaha

"Boss gue orangnya kompetitif. Kalo boss loe ngga high demand ngga bakal dia ngelirik" Tay senyum sinis
"Boss gue high demand. Emang loe ngga tau siapa boss gue?" Newwie menjawab ngga kalah sinis

"Boss gue Cleo most eligible bachelor dan! the only thais in forbes list of 25 most rich CEO under 40"

"Boss gue Miss World 2016, pulitzer tahun ini dan! The only thais in forbes list of 25 most success women under 40"

"Boss loe NUTTHA AMARIN??" Tay sampe diri saking kagetnya

"So, menurut loe boss gue high demand ngga?"
"Gue harus foto bareng dia!"
"Woy! Loe mau pacaran ngga sih??"

Tay senyum lebar ke Newwie,"let's play cupid"

Mata Newwie melebar, selebar cengirannya," let's!"

ASISTEN [TAMAT]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang