5 September 2017
07.30 ampagi itu, pintu apartemenku diketuk. aku yang baru saja bangun pun segera membukanya.
"aku datang sayang" kata seorang pria dengan tinggi sekitar 180cm berpakaian putih lengkap dengan atribut yang dikenakannya. juga topi hitam pilot andalannya.
ia berdiri di ambang pintu apartemen dengan tegap lalu ia tersenyum lebar kearahku yang aku balas dengan senyuman tulus.
"aku pasti akan merindukan mu (y/n)-ssi" lalu ia memelukku erat.
"jaga dirimu baik-baik ya" itu lah kata-kata andalannya yang selalu ia ucapkan sebelum akan lepas landas.
"kamu juga ya?" kataku yang juga memeluknya erat.
ia melihatku dan melepas pelukannya,
"siapp!" katanya sambil memberi hormat kepadaku yang aku balas dengan tertawaan kecil.
"kapan kamu akan pulang?"
"besok lusa" jawabnya.
"tapi jangan khawatir, aku akan langsung menemuimu nanti saat kembali ke seoul."
aku mengangguk.
"pergi lah seongwoo, nanti kamu akan terlambat" kataku sembari membetulkan kerah bajunya.
"iya" ia tersenyum dan memberiku pelukan sekali lagi sebelum ia pergi.
aku berusaha menahan air mata yang sejak dari tadi seakan memaksaku untuk mengeluarkannya.
aku melambaikan tangan dan ia pun melakukannya. sesekali melihatku lagi dan kembali berjalan menuju lift.
di lorong apartemen ku, aku melihat punggungnya mulai mengecil, menjauh, dan tak terlihat lagi.
betapa sedihnya aku saat ia berpamitan seperti itu.
segala pikiran dan kecemasan seakan menghatui pikiranku.
dan mengetahui kenyataan bahwa bisa saja itu menjadi terakhir kalinya aku melihatnya dan memeluknya ㅡ
ya, beginilah kehidupanku.
aku bekerja di salah satu stasiun pertelevisian, lebih tepatnya di mbn news sebagai pewara berita. aku sudah menjalani pekerjaanku sejak dua tahun yang lalu. dan aku menjadi kekasih seorang pilot dari seoul airline, penerbangan ternama di negaraku.
sudah menjadi resiko bahwa kami berdua harus saling mengerti pekerjaan masing masing.
terkadang job mendadak yang harus membangunkan ku di jam 2 pagi untuk membacakan berita, atau dia yang harus menekan egonya untuk menemuiku.
semua itu sudah kami jalani selama 6 bulan.
memang terasa sulit, tetapi kami harus bisa membiasakan diri.
- - -
STUDIO MBN NEWS
9.00 am"terimakasih, sekian pembacaan ramalan cuaca pada hari ini. saya (y/n) pamit undur diri, selamat beraktifitas kembali."
"(y/n)-ssi kerja bagus! kamu boleh pulang." ujar kepala penyiaran.
"terimakasih pak" balasku, lalu aku membungkukan badan memberi hormat dan berjalan keluar ruangan sambil menatap layar handphoneku.
sekilas aku melihat wallpaper fotoku bersama seongwoo. rasanya hanya melihatnya saja bisa menjawab semua kerinduan yang ada di dalam dadaku.
akupun tersenyum lega.
seongwoo, andai kamu bisa meneleponku sekarang. aku akan sangat senang.
DRRTTT DRRTT
"eh ada telepon!!"
tanpa pikir panjang akupun langsung menjawabnya,
"halo seong-?" ucapku kepada seseorang di telepon.
"(y/n)-ssi, masih ingat aku?"
. . .
#tbc
don't forget to votement ♡
btw ini ff pertama aku yg pake bahasa formal hehehe, mohon dukungannya!!
KAMU SEDANG MEMBACA
FLIGHT ✈ | ONG SEONGWOO
Fiksi Penggemar"Aku merindukanmu, sangat. " "Jika kamu melihat pesawat sedang terbang di langit besok, dan seterusnya. aku harap kamu akan mengingatku. " ㅡ Sebuah cerita tentang kisah sepasang kekasih yang bekerja menjadi pilot di sebuah penerbangan ternama di neg...