konspirasi semesta

519 27 1
                                    

Angin pernah berkata padaku;

Jika kau merasa sedih,
Rentangkan tanganmu,
Maka 'kan kubawa terbang rasa sakitmu

Hujan pernah berkata padaku;

Jika kau menangis,
Berdirilah di bawahku rintikku,
Maka 'kan ku hapus air matamu

Langit selalu bercerita padaku;

Bahwa hari akan terus berganti,
Takkan pernah berhenti,
Maka lupakanlah sedihmu

Lalu Bintang berkata padaku;

Pandanglah aku,
Memohonlah padaku,
Maka aku kabulkan permohonanmu.

Tetapi semesta selalu bercerita kepadaku;

Tugas angin hanya menerbangkan,
Hujan hanya membasahi,
Langit hanyalah berganti,

Maka, akhirilah sedihmu
Bahagia, itulah tugasmu

Maka, akhirilah sedihmuBahagia, itulah tugasmu

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
OVERTHINKING Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang