7

146 29 6
                                    

"Assalamualaikum bun."

"Waalaikumsalam, kok sekarang baru pulang kamu kemana aja?"

"Tadi ada masalah sedikit."

"Masalah apa kamu mau berantem lagi? Pulang sekolah kamu dari jam 4 sekarang jam 8 ada masalah apa kenapa kamu gak telfon bunda?"

"Enggak bunda tadi Gema nungguin Audi temen Gema sampai dia di jemput"

"Hah kamu nunggu in cewek? Tumben banget kamu mau."

"Iya soal nya tadi dia pingsan Gara - gara Gema bun."

"Kamu apa in dia sampe dia pingsan Gema!!"

"Aduh bunda ribet deh Gema laper mau makan dulu ya, lagian itu cewek sedikit aneh bun."

Setelah Gema selesai makan dia langsung pergi ke kamar nya untuk mandi.

"Kamu belum tidur Gem, besok sekolah telat loh." Kata Tika yang melihat anak nya berada di balkon kamar nya.

"Gema kangen sama Dion bun"

"Bunda tau Gem mungkin sekarang Dion berada di tempat yang aman."

"Kenapa bunda harus bawa Dion ke Rumah Sakit Jiwa sih?"

"Kamu mau Dion ngelukai dirinya sendiri atau ngelukai orang lain?"

"Bunda gak marah?" Tanya Gema

"Bunda mungkin marah tapi tetap bagaimanapun Dion itu juga anak bunda, tapi setiap kali bunda lihat Dion bunda benci sama kelakuan dia yang sudah membunuh papah kalian."

"Makasih bunda"

"Buat"

"Gak masukin Dion ke penjara"

"Sekarang kamu tidur besok kamu telat loh"

"Besok Gema izin pulang terlambat mau jenguk Dion, lagian besok Dion juga jadwal nya ke pisikolog kan bun."

"Iya"

🍁🍁

Audi sekarang sedang berada di dapur dia merasa lapar dan ingin memasak, tapi Audi hanya bisa masak mie instan, dan persediaan nya pun belum dia beli karena Audi menolong Gema.

"Assalamualaikum"

"Mama!! Kok mama udah pulang sih?"

"Mana mungkin mama tega ninggalin kamu sendirian sih Audi."

"Terus Ayah mana?"

"Ayah kamu tidur di Bogor, mungkin lusa baru pulang."

"Yaudah ma Audi laper"

"Kamu itu ya, yaudah mama masak in nasi goreng dulu"

"Makasih ma"

Audi pun mulai melahap nasi goreng buatan mama nya dan Mira pun juga menunggu Audi sampai makan nya selesai.

"Hmm enak ma makasih sekarang Audi kenyang."

"Audi mama udah menemukan pisikolog yang pas sama kamu"

"Hmm"

"Kamu besok pulang sekolah mama jemput terus kita ke pisikolog."

"Pisikolog mana ma."

"Pisikolog RSJ Gerhana"

"Ma Audi gak gila!!!"

"Iya mama tau sayang, pisikolog itu hanya kerja disana dia juga mempunyai ruangan khusus. Mama bawa kamu kesana bukan untuk ke RSJ tapi untuk berobat ke pisikolog."

"Kenapa harus itu sih ma"

"Mama denger dia juga sedang ngobat in anak pyschophat juga mungkin dia yang terbaik sayang."

"Hmm" jawab Audi sambil berjalan menuju kamar nya.

Audi hanya bisa berdoa semoga Androphobia nya ini bisa sembuh dan trauma masa lalu nya juga bisa hilang.

Sebenarnya sikap Androphobia Audi bukan dari lahir, dia terkena Androphobia semenjak kelas 10 pertengahan semester karena trauma lah Audi mempunyai Androphobia.

Mungkin Audi yang sekarang beda dengan Audi yang dulu, Audi yang selalu ceria Audi yang selalu bergaul dengan siapa pun bahkan Audi memiliki banyak teman cowok sewaktu SMP tapi saat SMA dia malah takut dengan Cowok dia enggan untuk mendekat dengan seorang cowok.

Gema sedang menatap Langit - langit kamar nya dia rindu dengan Adiknya Dion. Entah bagaimana Dion bisa menjadi seorang psychopath sejak saat itu Dion tidak melanjutkan sekolah SMA nya dia hanya mengikuti HomeSchooling, Dion dan Gema hanya berjarak 1 tahun saja.

Bunda dan papah nya yang tidak tahan dengan Dion pun berencana memasukan Dion ke RSJ meskipun kadang Dion selalu menyakiti Gema, bunda nya yang sangat waspada dia selalu menyembunyikan benda tajam agar terhindar dari jangkau an Dion.

"Gemaa bangunn sekolah!!" Teriak bunda yang berusaha membangunkan anak nya itu.

"Bun badan Gema sakit semua."

"Kamu demam Gema? Tumben banget kamu demam sih, kamu mau libur dulu apa masuk sekolah?"

"Gema izin dulu aja ya bun"

"Kok tumben banget biasanya sesakit apapun kamu tetap masuk sekolah."

"Gema mau istirahat ngehindar dari Singa bun"

"Heh kamu ngomong apa? Pasti kamu bohongin bunda kan kamu belum mengerjakan tugas kan atau kamu punya masalah sama guru"

"Enggak bun sumpah, tapi nanti Gema tetep jenguk Dion ya"

"Terserah kamu deh bunda udah lelah sama kamu"

My Girlfriend is AndrophobiaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang