Aku tak seberuntung mereka. Ya, disaat mereka punya lemari kayu dengan ukiran yang indah, aku punya lemari plastik dengan gambar-gambar kartun kesukaan anak kecil.
Eeeiitttsss tapi jangan kalian pikir aku bakal minder di sekolah, ga punya temen buat jajan di kantin, dan nerd. Kalau kalian kira aku seperti itu, salah besar.
Kenalin, aku Bintang, lebih lengkapnya Bintang Titania. Aku siswa kelas 11 jurusan mipa di SMA Negeri Budi Luhur. Aku cinta pramuka, aku cinta yang namanya gorengan, dan yang paling penting aku cinta EXO. Hahaha
Bintang Titania, kalo dipikir-pikir, namaku cukup singkat. Aku yakin ibu dan bapakku terinspirasi dari tabel periodik untuk menamai aku Titania. Tapi sayangnya anak mereka yang cantik dan suka ngegas ini tidak suka kimia. Aku lebih suka pelajaran sejarah. Saat temen-temen lebih suka berkelana di alam mimpi saat jam pelajaran sejarah, aku bahkan lebih suka mendengarkan penjelasan guru sejarah ku, Bu Bin. Ya mungkin aku suka sejarah karena nama beliau juga Bintang. Tapi ya, entah bagaimana, sejarah adalah mata pelajaran dengan presentase 'nyangkut di otak' lebih besar daripada mata pelajaran lain.
Kalau kalian nanya umur ku. Aku sudah 17 tahun kok, tenang aja aku udah bisa nonton 17+ HAHAHA ENGGA BECANDA. Pasti kalian mikirnya aku udah tua kan? Big no. Banyak kok orang yang bilang aku masih cocok jadi bocah SMP. Ya gimana ya, secara aku kan punya muka yang imut, ya walaupun aku kebanyakan zat melanin, dekil, tapi aku imut kok 😋
KAMU SEDANG MEMBACA
RIGEL TITANIA
Fiksi RemajaBintang Titania " Gel Rigel, dengerin aku dulu " - RIGEL : Temen dari orok. Panglima SMA Budi Luhur. Pengen ngikut basis tapi takut ngikut tawuran. Takut senjata C...