Mengenal Lebih Dekat ✨

16 2 0
                                    

Irfan pun serius belajar dan sangat detail memperhatikan penjelasan Killa, dan apa yang Killa jelaskan pun Masuk kedalam otak Irfan, dan mudah juga Irfan pahami.

"Eh kil, ini gimana ya gue kok ngak ngerti padahal tadi kan soalnya yang pertama gue udah bisa"

"Ya jelas lah fan, berbeda ini kan soalnya di subtitusi kan kalau soal yang pertama kan tinggal dibagi terus di pangkat kan"

"Lah kok beda si kil"

" Ya mau gimana lagi emang soalnya udah begitu"

Belajar matematika membuat Irfan sedikit kelelahan dan mengantuk tanpa sepengetahuan Killa Irfan tidur di pundaknya

"Lah ni anak gimana si kok malah tidur, apa Killa kebanyakan ngasih soal ya"

Dengan perlahan Killa pun memindahkan kepala Irfan ke bawah dan menidurkan di atas bantal, dan memberikan Irfan selimut.

Hampir dua jam Irfan tidur lalu iya pun terbangun karena mendengar suara azan magrib yang berkumandang.

"Irfan Lo udah bangun ya, baru juga gue mau ngebangunin Lo eh elo nya udah bangun"

"Maaf ya kil, gue ketiduran abisnya gue capek banget kil, maaf ya"

"Iya ngak papa Killa ngerti kok, yaudah sekarang apa Lo mau sholat, kalau mau sholat kita bareng ada ayah juga"

"Apa ada ayah Lo, emang gue nggak dimarahin gitu"

"Lah ngapain dimarahin"

"Killa, ayok dek sholat sekali ajak teman kamu" ucap ayah Killa

"Tuh Lo denger sendiri ayah gue udah nyuruh kita sholat ayo cepetan fan, bagun"

"Iya Killa, gue juga mau wudhu"

"Oke gue tunggu di ruangan sholat ya"

Setelah selesai wudhu Killa, ayah Killa, mbak Risa dan Irfan pun sholat kemudian ayah Killa meminta Irfan untuk melantunkan ayat suci Al-Qur'an

"Irfan saya boleh minta tolong sama kamu"

"Iya om, apa yang bisa Irfan bantu"

"Om, mau kamu melantunkan satu Surah apa kamu bersedia"

"Iya om saya akan membaca surah Ar Rahman"

"Iya Irfan silahkan, itu salah satu surah kesukaan Killa, iya kan dek"

"Ayah ih, kok Killa"

Selesai sholat dan makan Irfan pun pamit pulang kepada ayah Killa karena ia teringat pada bundanya.

" Om Killa, Irfan pulang dulu ya"

"Oh iya Irfan, hati hati ya sering sering belajar disini Kayak nya Killa juga seneng dapat teman kayak kamu"

"Iya om, yaudah Irfan pulang dulu assalamualaikum"

" Walaikumsalam"

🌹🌹🌹🌹🌹🌹

Keesokan hari nya tepat disekolah karena kebetulan hari ini hari Sabtu jadi, di tiadakan proses pembelajaran karena, guru akan mengadakan rapat untuk siswa kelas 12 yang akan tidak lama lagi akan menghadapi ujian.

Dikelas Killa yang sedari tadi hanya diam karena dia benci situasi seperti ini dimana sahabat nya Keyla sampai jam segini belum juga datang.

"Eh Killa" teriak Keyla dari koridor

" Key, lama banget datang ke sekolah ini udah jam berapa"

Memilih TakdirTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang