Cerita kekonyolan hidup Acel bukan hanya bermula dari usia remaja saja, tapi dari Acel masih kecil seperti salah satu kejadian rambut Acel. Jadi kejadiannya bermula ketika Acel baru pertama kali mencoba sisir yang disekelilingnya semua bisa disisir, jadi sisir ini bentuk nya lonjong dan semua bagian dari sisir ini bisa untuk menyisir rambut.
Jadi kejadian ini ketika Acel masih berumur 10 tahun. Jadi rambut Acel waktu itu panjangnya kurang lebih dibawah telinga sedikit. Karena kepolosannya, Acel menggulung rambutnya ke sisir lonjong tadi. Karena Acel berfikir sisir tadi berfungsi sama dengan rol rambut. Kemudian Acel berniat untuk menarik sisir tadi.
Namun yang terjadi malahan rambut si Acel tersangkut di sisir. Acel masih belum panik, dan dengan santainya masih berusaha melepaskan rambutnya dari sisir.
"Dasar sisir kutu kupret! ngapain pake nyangkut segala sih"
Segala upaya dilakukan Acel supaya rambutnya terlepas dari sisir. Namun bukannya lepas, rambut Acel semakin kusut dan semakin tersangkut.
Acel tidak mau ada yang melihat keadaan nya, ia pun berfikir bagaimana cara mengeluarkan rambutnya dari sisir itu. Terlintas lah sebuah ide dari kepala Acel. Untuk menggunting rambutnya,
"Tapi nanti kalau dipotong, rambut aku jadi pendek sebelah dong"
pikir Acel kemudian.....
karena tidak ada jalan lain akhirnya Acel menggunting rambutnya.
Eng ing eng !! Seperti inilah keadaan rambut Acel setelah digunting
"aduh gimana nih rambut aku jadi kayak gini, tapi kalau dilihat lihat stylist juga🤔"
"jangan jangan nanti gaya rambut kayak gini jadi tren lagi, dan aku orang pertama dengan gaya rambut seperti ini,heheheh....."
Seperti inilah penilaian dari Acel atas rambut baru nya yang pendek sebelah, sekian cerita kekonyolan Acel tentang Rambut nya....
KAMU SEDANG MEMBACA
My Absurd Journey
HumorKisah kekonyolan hidup seorang gadis berumur 19 th bernama Rachelia Anindita Seorang gadis absurd yang menjalani hidupnya tanpa ribet, baginya segala sesuatu bukan hal yang harus diribetkan. mohon dukungan dari temen temen agar lebih semangat buat n...