Menuntut Ilmu

1K 82 4
                                    

MENUNTUT ILMU

"Tidak dibenarkan menuntut ilmu pengetahuan hanya untuk mengejar pangkat dan kedudukan atau keuntungan pribadi saja, apalagi untuk menggunakan ilmu pengetahuan sebagai kebanggaan dan kesombongan diri."

Astagfirullah, suatu hari saya mendengar kajian itu dari guru agama saya. Jujur saja, sebelum ini setiap berangkat sekolah saya selalu berniat mencari ilmu. Namun ada motif lain, supaya di masa depan saya bisa menjadi orang yang sukses dan membanggakan orang tua. Sangat berambisi dengan nilai yang sempurna.

Saat itu saya mendapatkan apa yang saya mau. Nilai tinggi yang memang membanggakan orang tua. Tapi, apa deretan angka itu bisa menyelamatkan orang tua dari panasnya api neraka?

Gak bisa.

Bukan anak yang pandai dan sukses yang bisa menyelamatkan orang tua dari siksa api neraka. Melainkan, anak yang soleh/sholehah. Mari ukhti/akhi, kita perbaiki niat sekolah maupun kuliah kita. Niatkan dalam hati, bahwa kita berangkat hanya untuk mendapat ridho Allah.

Insyaa Allah kita bisa.

Bagikan tulisan ini ke orang lain agar kita mendapatkan pahala karenanya. ☺

Syukron. Semoga bermanfaat.

Diary Islam Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang