”Terkadang kita perlu bersabar dan mencoba mengalah lalu mengambil langkah daripada saling menyalahkan dan stuck pada permasalahan”-Cinderella yang mendadak bijak
Kenapa Kak Kenara membelaku setelah sebelumnya dia pura-pura tak kenal denganku? Aku kira ia hanya ingin sebatas menolongku kemarin dan melupakan semuanya seakan kemarin itu tak terjadi apa-apa, tapi apa maksud chat-nya semalam? .
Mungkin ia ingin mengubah sudut pandang Pak Kamil saja tadi, bukan membelaku.
Aah berbagai pertanyaan dan berbagai kemungkinan bertumpuk dibenakku, lebih baik aku buang jauh-jauh dulu semua pikiran ini dan kembali berkonsentrasi pada pelajaran kimia, di sekolahku mata pelajaran pertama biasanya diisi oleh mata pelajaran perminatan sesuai jurusannya masing-masing kupikir otak para pelajar masih fresh sehingga kami dijejali pelajaran berat seperti ini.
-----------------
Saat istirahat
Tadinya aku mau berdiam di kelas, membaca novel yang aku pinjam di perpustakaan tadi pagi tapi perutku mengeluarkan suara menuntut untuk diisi. “Re, ke kantin yuk laper nih”“Apa? Dikantin ada Kak Kenara? Gak nafsu!” Kenapa Renada jadi sensitif begini?
“Kamu kenapa Re? Badmood?” tanyaku heran.
“Yaiyalah, kamu itu ya kalo suka sama Kak Kenara bilang! Jangan pura-pura ngekor aku tiap aku mau ngeliatin dia, eh akhirnya nikung sambil makan temen disaat yang bersamaan“ Oh jadi Renada marah gara-gara Kak Kean bela aku di perpus tadi, sudah kuduga sih.
”Aku gak suka sama Kak Kenara kok, tadi itu mungkin Kak Kenara emang mau ngelurusin bukan ngebela aku, kamu tau kan watak Kak Kenara?” Oke aku berusaha tenang.
“Udah deh la, jangan ada yang kamu sembunyiin dari aku, mata kamu itu gak bisa bohong“ Terkutuklah wahai google yang telah membokar ilmu psikologi.tentang kebohongan orang.
”Ada apa sih? Baru kenal juga udah ribut-ribut kayak gini” Sheni, semoga kau datang untuk membantuku.
Aku mengakui dan menjelaskan kenapa Kak Kean bisa mengenalku (tanpa menyebutkan alasan mengapa aku menangis, karena tidak mungkin membahas masalah keluargaku yang rumit kepada mereka yang baru aku kenal) hingga masalah Kak Kean meminta nomorku. Lalu aku menjelaskan kepada Sheni mengapa Renada ngambek kepadaku.
“Tuh kan kenapa kamu bohong sama aku kalo kamu nggak suka sama Kak Kenara?” Renada malah tambah marah.
“Aku ngelakuin itu biar mood kamu gak hancur kayak sekarang, aku gak mau kamu kecewa gara-gara berharap sama Kak Kenara” Suaraku sudah frustasi.
“Tapi kamu tau hasilnya apa? Mood aku malah makin hancur” Dasar Kak Kean, Renada ngamuk jadinya kan.
“Udah Re maafin aja, lagian Ella juga gak suka sama Kenara, dia juga masih mau jaga perasaan kamu walau harus bohong wajar lah dia gak mau blak-blakan kita kan baru saling kenal” Oke Sheni yang bijak, kau super hero bagiku.
“Iya Re, maafin aku ya, lagian juga aku gak suka sama Kak Kenara beneran” Ayolah perutku sudah lapar.
“Yaudah terserah, mau kamu suka sama Kenara yang kutu buku cupu sok bijak itu juga sakarepmu” Renada malah membelakangi kami. Ya memang Kak Kean itu berkaca mata, baju tak pernah dikeluarkan dan kenakalannya hanya melawan sesuatu yang menurutnya salah. Terlepas dari itu kerjaannya hanya belajar tak pernah bolos, yaa kalau dia tak tinggi dan tampan mungkin pantas disebut cupu dan kutu buku.

KAMU SEDANG MEMBACA
Topeng Dibalik Topeng
Romance"Sebenarnya kakak mau menjadikanmu yang pertama" Ucap Kak Kenara tenang walau detik ini dia sedang membicarakan perasaan. "Kakak mau membalas semua perasaan perempuan yang suka sama kakak" apa maksudnya? "Tapi, bukankah seperti angkanya, yang pertam...