Sepulang sekolah, Tara menuju perpustakaan untuk meminjam buku tentang sastra. Tara mengambil buku di rak ke 4 berwarna coklat. Saat akan keluar dari perpustakaan, ada 2 anak perempuan menghampiri Tara.
"Hai kak Tara!" Ucap salah seorang anak itu.
"Halo! Ada apa ya?"
"Gue Vere sama ini Damara! Kita kelas X IPS 7 kak!"
"Salam kenal ya!"
"Ini kak gue ada sesuatu buat Lo!" Kata Damara sambil menyodorkan kantung plastik.
"Ini apa ya?" Tara
"Oh itu spicy chicken wings buat Lo kak! Dimakan ya!"
"Makasih ya! Tapi beneran nih?" Tara merasa tidak enak saat akan menerimanya.
"Gapapa kok kak! Lo terima aja! Dah kak!" Kata mereka berdua lalu pergi meninggalkan Tara.
Tara pun tersenyum dan lanjut meninggalkan area perpustakaan. Dan dikarenakan Tara sedang malas untuk pulang, Tara pun membelokkan jalannya menuju Lapangan basket dan langsung duduk di tribun.
~oOo~
Dirga POV
Dirga terus mendribble bola basket, kemudian ia langsung melemparnya ke ring dan masuk! Satu poin tambahan lagi.
Saat sedang istirahat, Dirga tidak sengaja melihat seorang gadis duduk di tribun sendirian dan sedang makan dengan lahapnya. Tara. Dirga baru sadar gadis itu adalah Tara.
Dirga tersenyum tipis melihat Tara yang kepedasan, dan langsung lompat-lompat juga wajahnya yang memerah. Dirga langsung berlari menuju tribun dengan membawa satu botol air putih miliknya.
"Nih" kata Dirga sambil memberikan 1 botol air putih yang ia bawa.
"Ha?" Tara bingung.
"Buat Lo!"
"Makasih! Tapi belom Lo minum kan?" Tanpa menunggu jawaban Dirga, Tara langsung meminum air tersebut.
"Udah" 1 kata yang mampu membuat Tara tersedak.
"LO TELAT BILANGNYA! NYESEL GUE MINUM!"
"Ber, Can, Da"
"IH LO! KOK NYEBELIN SIH!"
"Hmm"
Setelah rasa pedas itu menghilang, kepala Tara terasa amat pusing. Pandangan mulai buram, dan gelap.
~oOo~
KAMU SEDANG MEMBACA
DirgaNTara
Teen Fictionseorang gadis pecinta kata-kata manis, puitis, tetapi tak mau mengeluarkan sepatah katapun. Ia juga memiliki segudang prestasi, tetapi hanya "judul" karangannya saja yang dikenal oleh masyarakat luas. seorang pria yang dikenal makhluk yang sempurna...