Masa lalu Andre sangat mengerikan bagaimana tidak seorang anak yang kehilangan kasih sayang dari kedua orang tuanya, bertemu dengan lingkungan yang tidak tepat membuat Andre menjadi pribadi yang rusak, Andre menjadi pemakai obat obatan terlarang, minum minuman keras bahkan banyak mempermainkan wanita. Seorang penipu ulung yang pandai berbohong, dia benar benar menjadi anak berandalan dalam devinisi Avi sendiri Andre itu brengsek. Namun bagi Avi semua manusia punya kerusakan kita tak berhak untuk menyalahkan sepenuhnya. Jika kalian bertanya bagaimana proses penyembuhan Andre? Ia penrah ditangkap oleh pihak berwenang dan direhabilitasi saat itu adalah saat di mana ia menahana rasa sakit, menahan nafsu untuk tidak mengkonsumsi obat terlarang itu, jika Andre sudah bercerita mengenai hal itu hati Avi benar benar mengiris namun ia tak mengganti ekspresinya dengan ekspresi simpati. Andre pertama kali mengunjungi gereja setelah ibunya membujuknya dengan tangisan, ia lelah harus melihat ibu yang ia anggap sebagai teman terus terusan berusaha untuk memperbaiki dirinya, ia lelah ketika ia harus melihat ibunya menangis setiap hari. Hari itu ia mengunjungi gereja bersama dengan ibunya, tersentuh akan misa yang dibawakan pendeta saat itu, ia pun merasa sangat bodoh ia langsung minta untuk didoakan oleh sang pendeta, sujud tersungkur dihadapan pendeta dengan air mata yang terus turun tak mau berhenti. Itu adalah titik puncak Andre mulai memperbaiki diri. Ia mulai menghawatirkan dirinya akan efek dari obat obatan yang pernah ia konsumsi, ia rajin untuk mengecek kesehatannya, ia harus menderita ketika menahan rasa sakit yang begitu hebat , ia juga menjadi rajin untuk beribadah. Apakah Andre kini menjadi pribadi yang baik? Jawabannya adalah tidak sepenuhnya.
Avi. Bagaimana masalalunya? Ia menghadapi broken home. Jika kalian bertanya kenapa? Orang tuanya sama seperti orang tua Andre, mereka bertengkar bahkan samapai usia Avi saat ini pun alasan mereka tak memiliki alasan yang menjadi dasar pernikahan mereka. Seperti yang kalian baca sebelumnya ibu Avi hidup dalam kecukupan sampai ia bertemu dengan ayah Avid dan menikah. Saat muda ibu Avi merupak seorang HRD head resource department Jika ditanya mengapa ibunya Avi mau menikah dengan ayah Avi yang hanya seorang buruh bangunan? Ibunya berkata "kasihan ayahmu itu seorang yatim piatu tidak ada yang mengurus". Jika ayah Avi yang ditanya mengapa mau menikah dengan ibu Avi jawabannya adalah "kasihan ibumu itu seorang janda beranak satu" . Sampai saat ini kata "kasihan" adalah kata yang Avi benci. Bagi Avi ia tidak ingin dicintai dalam kata kasihan ia takut nanti ada orang lain yang akan menjadi korban seperti dirinya. Avi bekerja demi eknomi keluarganya demi dirinya dan demi masa depan keluarganya. Jika mengingat kisah Andre, Avi selalu sedih Andre baginya sosok yang berani Andre punya tempat untuk berlari meski kearah yang salah namun Avi ia sama sekali tak berlari ia akan menghadapi segalanya kuat tidak kuat mampu tidak mampu ia hanya akan menghadapinya. "aku selalu ingin berlari tapi tak punya tempat tujuan".