CHAPTER 1 - Butterfly

43 3 0
                                    

🌸SELAMAT MEMBACA🌸
.
.
.
.
.
.
Play Song : Butterfly (Oh My Girl)

  
     Sudah menjadi keharusan bagi tiap sekolah di Indonesia untuk merayakan hari Kemerdekaan Negara Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus. Begitu pula untuk SMA Permata Bangsa. Seluruh Siswa-Siswi menyambut hari tersebut dengan penuh suka cita.

SMA Permata Bangsa juga menyelenggarakan berbagai macam lomba untuk menyambut hari Kemerdekaan Indonesia. Panitia lomba adalah para Guru dan Siswa-Siswi yang merupakan pengurus OSIS.

Siswa-Siswi baik dari kelas X, XI, maupun XII bersorak gembira saat mendengar pihak sekolah akan mengadakan berbagai macam lomba. Dari tiap-tiap kelas, ada perwakilan yang mengikuti setiap cabang lomba yang diadakan. Ada kelas yang mengikuti seluruh lomba yang diselenggarakan dan ada pula yang hanya mengikuti beberapa lomba saja.

SEKRETARIAT OSIS🏫

     Saat ini Arin, Dhara dan Tika sedang berada di Sekretariat OSIS. Lomba dihentikan karena sudah memasuki waktu ibadah. Lomba akan kembali dilanjutkan pada sore hari nanti.

"Rin, Dhar, sore nanti kelas aku tanding bola dangdut. Nonton ya", pinta Tika.

"Gak ah. Sebentar aku izin gak datang. Mau istirahat dulu. Udah dari 5 hari lalu stay di sekolah dan pulang sore. Mama ngomel karena aku pulangnya selalu kesorean",  jelas Arin yang tengah melihat hasil jepretannya saat lomba tadi dikamera miliknya.

Dhara ikut mengangguk.
"Aku juga. Tapi bukan karena diomelin sih, tapi lelah banget. Nih badan butuh istirahat", ujar Dhara.

"Iya tau yang tinggal sendiri mah gak bakalan kena omel",  cibir Arin dan Tika. Dhara hanya memperlihatkan cengirannya.

"Ayo dong, Arin dan Dhara yang baik hati juga tidak sombong, temenin Tika nonton ya", pinta Tika lagi dengan wajah memelas.

"Gak",  jawab Arin.

"Kan ada teman-teman dari kelas kamu yang nonton. Bareng mereka aja", ujar Dhara.

Tika menghela napas panjang.

"Pengennya juga gitu. Tapi kalian berdua tau sendiri teman-teman dikelas kayak gimana ke aku",  ujar Tika lesu tanpa semangat. Mata nya pun sudah ikut berkaca-kaca.

Arin dan Dhara yang mengerti langsung merangkul Tika.

"Jangan sedih dong, kita temenin kok",  tutur Arin dan memberikan senyum pada sahabat cerewetnya.

"Beneran ya? Gak bohong kan?", tanya Tika dengan wajah yang kembali berbinar senang.

"Iya sahabatku sayangku cintaku",  jawab Arin dan Dhara bersamaan.

Tika langsung memeluk Arin dan Dhara.

"Yeayy makasih banget ya. Emang kalian yang terbaik", tutur Tika.
Arin dan Dhara tersenyum kemudian mengangguk.

Menurut Arin dan Dhara, Tika adalah pribadi yang baik. Tika juga adalah sahabat pengertian dan selalu ada disaat sahabatnya ataupun orang lain membutuhkan pertolongan, Tika akan dengan senang hati memberikan uluran tangannya. Dia juga adalah tipe gadis yang sangat aktif, keceriaan dirinya dapat menghidupkan suasana. Dirinya juga akan dengan senang hati menghibur sahabatnya dan siapapun yang sedang merasa sedih agar dapat tertawa kembali.

SECRET OF LOVETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang