Hari sudah malam, diatas pohon Cien banyak melihat orang yang masuk kedalam tempat ujianUjiannya adalah bertahan hidup selama 7 hari didalam sana dan juga iblis tidak bisa keluar karena disana banyak pohon wisteria
Wisteria adalah tanaman yang sangat iblis takuti, karena tanaman ini adalah racun bagi mereka,
Cien mengetahui bahwa Shinobu menggunakan tanaman ini untuk membunuh iblis dengan melapisinya di katana miliknya
Cien masuk kedalam sana untuk menjalani ujian, karena dia juga penasaran dengan ujian ini
Diperjalanan dia melihat banyak orang dan karena sekarang sudah dimulai jadi banyak yang terpisah
Meskipun sudah dimulai Cien masih tetap tenang dan berjalan jalan disekitar terlebih dahulu
Cien agak menghindari bunga wisteria itu karena dia agak tidak suka dengan bunga itu tapi dia sempat memegangnya meskipun hanya sebentar
Dengan menekan keberadaannya Cien tidak diketahui oleh siapapun jika tidak membuat suara, dia melihat banyak iblis yang membunuh peserta ataupun peserta yang membunuh iblis
Pada dasarnya jika ingin ikut ujian maka harus mendaftar tidak seperti Cien karena sebelum ujian itu dimulai dia sudah menghubungi pihak berwenang untuk ujian ini jadi jika sudah selesai nama dia juga akan dipanggil
Karena yang berwenang adalah marga yang sama dengan Oyakata Sama jadi mereka sudah tahu siapa Cien jadi mereka mengizinkan Cien
"Ujian ini baru saja dimulai kah? Masih ada 7 hari untuk mencari dia"
Yang Cien maksud adalah Tanjirou, entah mengapa Cien merasakan firasat bahwa Tanjirou itu akan menjadi kuat dalam waktu dekat
Itu hanyalah firasat tapi itu juga harapan Cien untuk bertemu dengannya dengan tidak menyebutkan siapa dirinya sebenarnya
Cien tidak membunuh iblis meskipun jika dia diserang, Cien hanya menghindarinya saja tapi berbeda jika mereka menyerang Cien terus menerus maka tidak ada pilihan lain selain membunuhnya
Sampai beberapa hari kemudian dia menemukan seorang pria memakai Haori biru dan dikepalanya ada topeng
Tentu saja dia adalah anak yang Cien cari karena berdasarkan ciri nya Urokodaki akan memberikan topeng kepada muridnya
Tapi sepertinya dia sedang kesulitan karena sedang melawan iblis bertubuh besar yang memiliki banyak tangan
Meskipun begitu Tanjirou masih bisa bertarung melawannya dan kemudian iblis itu mengatakan
"Hihihi... Kau tidak akan bisa menebas leherku"
Entah apa yang ada dipikirkan Tanjirou, mungkin dia akan serius untuk membunuhnya, Tanjirou melompat keatas karena ada tangan yang menyerangnya dari bawah tanah
Iblis itu terkejut tapi dia segera menyerangnya lagi dengan meluncurkan tangannya di udara tapi Tanjirou menghindari itu dengan membenturkan kepalanya
Iblis itu tidak bisa melakukan apapun lagi dan Tanjirou sudah dekat dengannya kemudian Tanjirou melakukan serangan terakhir
"Mizu No Kokyu - Ichi No Kata...."
Tangan Tanjirou sudah berada pada posisi menebas dan iblis itu sudah pasrah sementara Cien yang melihat itu tetap tenang
".... Minamo Giri"
Kepala iblis itu sudah tertebas oleh Tanjirou dan dia mungkin kelelahan karena melawan iblis itu
Cien yang berada dekat dengan tempat itu menghampiri Tanjirou dengan cara normal tidak dengan cara muncul mendadak
"Apakah kau tidak apa?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Kimetsu No Yaiba : Rebirth Of Shinigami
FanfictionDidunia yang banyak pertempuran namun tidak diketahui oleh banyak orang dan dimana iblis itu ada Seorang anak yang sudah ditinggal oleh kedua orang tuanya karena mereka sudah meninggal ditangan kelompok berbeda Tentu saja yang membunuh orang tuanya...