Di tempat kiyoshi dan kiyo, mereka sedang memberi makan ayam dan kelinci sampai mendengar suara benturan dari dalam gudang dekat kandang kelinci, “apa itu?” tanya kiyo menurunkan kelinci yang sedang dipegangnya.
Kiyoshi yang sedang memberi makan ayam menghentikan kegiatannya begitu melihat kiyo berjalan kearah gudang, “ada apa kiyo?”
“aku hanya mendengar suara dentuman dari arah dalam gudang,” jawab kiyo menengok ke dalam gudang, “tapi terlalu gelap didalam sana.”
Kiyoshi langsung membuka tasnya, “aku rasa ini ada disini,” ucap kiyoshi mengeluarkan sebuah gantungan kunci bentuk senter yang juga memiliki fungsi sebagai senter, “kita bisa masuk dan melihat,” ucap kiyoshi menerangi jalannya dan kiyo memasuki gudang penyimpanan barang olahraga. Yuichirou yang merasa dirinya diterangi langsung mengangkat kepalanya, “onii-san ini siapa? Apa mencari bola?” tanya kiyoshi.
Yuichirou bingung kenapa ada anak kecil disini? apa kimetsu gakuen menambah cabang? “kalian berdua ini siapa? Kenapa bisa ada disini?” tanya yuichirou membersihkan seragamnya dari debu.
“kami kemari diajak kanata-chan.. dia bilang disini tempat kerja otou-sama nya,” jawab kiyo.
“begitu? Jadi.. apa kalian tau siapa ayah kanata-chan itu? karena tak seharusnya kalian ada disini,” ujar yuichirou.
“nii-san sendiri sedang apa digudang pengap ini?” tanya kiyoshi menyinari wajah yuichirou.
“aku kemari untuk mencari tikus lab yang lepas.. masih ada dua lagi yang belum ditemukan,” jawab yuichirou menutupi matanya.
“apakah itu tikus putih kecil dengan kalung nama dilehernya?” tanya kiyoshi mengeluarkan tangannya yang memegang satu tikus sementara tikus yanglainnya ada di tangan kiyo.
“ini benar mereka! Dimana kalian menemukannya?” seru yuichirou senang karena dia tak akan berurusan dengan iguro-sensei lagi jika tikus-tikus ini kembali ke kandangnya.
“mereka melangkah keluar saat kami baru akan memasuki gudang, mereka cukup lucu untuk seekor tikus,” ucap kiyo mengelus tikus ditangannya.
“tentu saja karena mereka dibesarkan di sini.. kalau mereka jelek, itu berarti mereka tikus yang seperti dijalanan,” ucap yuicirou mengambil tikus-tikus itu dan memasukannya ke dalam kandang, “aku masih ada urusan lain.. kalian belum memberitau ayahnya kanata-chan teman mu itu, mungkin aku bisa mengantar kalian kesana,” ucap yuichirou keluar gudang.
“ah.. ayahnya kanata orang baik.. dia sering memberikan kami ice cream kalau kami mendapatkan nilai sempurna,” seru kiyoshi begitu sampai diluar gudang.
“itu mengesankan, tapi aku perlu tau namanya siapa?”
“aku tak tau namanya, tapi marganya ubuyashiki,” jawab kiyo.
Hampir saja yuichirou menjatuhkan kandang tikus kecil yang dibawanya.. ubuyashiki.. itu marga kepala sekolah dan mereka tak boleh sembarangan ada disini, “sebaiknya kalian kembali, ubuyashiki-san adalah orang paling sibuk disini.. kalian tak bisa macam-macam dengannya, ya?” ucap yuichirou mengelus kepala kiyo.
“ah.. okaa-san juga bilang seperti itu pada ku.. ternyata memang orang yang sibuk, ya?” ucap kiyoshi mengeluarkan sebuah kotak pasir sebelum sebuah suara memanggilnya.
“kiyoshi! Kiyo!” panggil kiriya menghampiri kiyoshi dan kiyo yang juga menghampirinya.
Sementara yuichirou termenung melihat satu anak lagi yang datang.. dari sisi manapun dia seperti kepala sekolah versi anak-anak, “aku harus pergi dari sini!” batin yuichirou selagi anak-anak itu berbincang dia langsung kabur kembali ke gedung untuk mengembalikan tikus-tikus hasil uji coba lab, “aku dan mui pantas mirip karena kami kembar.. tapi gen ayah dan anak itu mengerikan.. sama mengerikannya dengan keluarganya senjurou,” lirih yuichirou berjalan santai dikoridor, “ngomong-ngomong.. dimana anak itu?”
KAMU SEDANG MEMBACA
KIMETSU NO YAIBA!|| ROLEPLAY..
Short Storysebagian besar percakapan ini Benar-benar terjadi (ada di grup wa kny roleplay..jika kalian ingin gabung ya bisa kirim pesan ke aku) hanya edit sana sini agar bisa dimengerti.. jika kalian mau gabung di grup, juga bisa.. mumpung masih banyak role y...