01. Park Rosie

598 42 0
                                    

Rose. Itulah panggilan dari nama yang sangat cantik dan manis. Dia memiliki kulit putih, rambut lurus blonde, tinggi mencapai 173 cm, mempunyai senyuman yang manis. Rose adalah anak dari keluarga yang terpandang. Keluarganya mempunyai perusahaan bercabang di berbagai negara dan kota. Perusahaan itu bernama Yeong-Gwang Group, atau bisa disingkat YG Group.

Keluarganya sangat bangga kepada Rose, terlebih lagi kedua orangtuanya, karena dia akan bisa menggantikan posisi Ayahnya di masa yang akan datang dan menjadi pewaris kesayangan sang Kakek, pendiri Yeong-Gwang Group, Park Yeong Tae.

Tak sedikit pula keluarga besar YG Group yang membenci Rose. Rose juga paling menonjol di sekolah dan masyarakat karena kecantikannya. Bukan hanya kecantikannya, tapi karena kecerdasannya, kreatifitasnya, ketanggapannya, dan sebagainya.

Sisi gelapnya, Rose selalu diikuti oleh para bodyguard milik keluarga kecilnya  karena kebencian besar milik orang lain selalu membuat Rose dalam masalah besar, bahkan keluarga besarnya sempat membuat Rose hampir terbunuh. Hal itu juga membuat Rose memiliki panick attack serta trauma yang mendalam dan harus berobat ke psikiater, namun hal itu dilarang oleh Ayahnya karena bisa menurunkan integritas perusahaan jika media mengetahui hal itu. Maka dari itu, Ayahnya menjanjikan bodyguard yang siap siaga untuk menjaganya. Padahal hal itu juga membuat Rose sangat tertekan harus hidup di kehidupan yang serba salah.

Temannya, Lalisa adalah personal assistant Rose yang sangat ia sayangi. Meskipun dia stress karena ulah ayahnya, minimal ada Lisa yang selalu di sampingnya dan menemaninya. Rose tidak pernah membuat Lisa sebagai personal assistant karena dia hanya butuh seseorang yang bisa ia jadikan sandaran. Rose memiliki tiga sahabat, tetapi yang dua menjadi anak rantau. Jennie dan Jisoo, mereka berdua merantau ke luar negeri, melanjutkan kehidupan yang mereka inginkan. Hanya Lisa yang bersama Rose karena kebetulan Lisa tidak ikut mencampuri bisnis restoran ayahnya yang bercabang dimana-mana. Menjadi personal assistant hanya kerjaan sampingan agar dia tidak menganggur.

Rose memegang salah satu anak perusahaan milik YG Group, anak perusahaan Yeong-Gwang Tekstil dan Department Store yang menaungi usaha dalam dunia fashion, kain-kainnya, beserta desaigner-nya. Ia sangat senang mendapat bagian memegang perusahaan ini karena dia akan tahu mana produk yang baru saja launching dan kebetulan dia fashionable, serta memiliki ketertarikan dalam bidang itu. Tentu dia akan membeli produk itu dengan uangnya sendiri, tidak memakai previllege-nya sebagai pemilik perusahaan yang asal comot tanpa memikirkan laba rugi.

Beberapa minggu yang lalu, Perusahaan utama sedang membuka lowongan untuk Bodyguard. Lowongan Bodyguard setiap bulan dibuka, karena lowongan ini sangat dibutuhkan oleh para konglomerat. Meskipun tiap bulan, seleksinya sangat ketat dan penuh persyaratan, bahkan YG Group memiliki Sekolah khusus mendidik bibit Bodyguard untuk bekerja di bawah naungan YG Group. Setelah selesai di seleksi, mereka tetap trainee selama setahun untuk mematangkan kemampuan bodyguard dan setelah itu mereka akan disebar ke anak perusahaan yang lain.

Interview lowongan ini diadakan di anak perusahaan Rose, jadi dia sendiri yang akan turun tangan untuk mewawancarai bodyguard yang akan menjadi karyawan terbaik bagi YG Group.

M Y  B O D Y G U A R D •

see u next chap guys!

-love from, flochocolava 💗

MY BODYGUARD  [On Going]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang