17. Ruang Gerak

31 4 0
                                    

tenaga terkuras
pikiran diperas
kebebasan terampas
bernafas sesak tak lepas

berpikir tanpa rumus
detik waktu tergerus
pola hidup tak terurus
bak langkah terjerumus

tugas tak kunjung tuntas
tersita dalam rutinitas
berulang tanpa jalan pintas
diri bukan lagi prioritas

resah seringkali tersirat
tiap langkah asa terjerat
sungguh raga mulai lelah
rindu menatap surya yang memerah

layaknya burung dalam sangkar
dunia luar terabaikan
ruang gerak terasa sempit
waktu nikmati hidup kian sedikit

apa alasan bertahan?
seolah tidak punya pilihan
mencemaskan masa depan?
atau takut mengambil keputusan?

(2 Februari 2019 - ca. 22.22)

PerjalananTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang