❗Aku harap kalian tau caranya menghargai seorang penulis❗
♡Happy reading♡
Tiga bulan lamanya. Sekarang Taeri sudah mulai bekerja kembali. Bahkan sekarang Taeri sudah tak merasakan rasa sakit yang berada di dadanya. Taeri sedang fokus dengan beberapa alat Make up yang ia poles di wajah tampan Jungkook. Jungkook senang wanita yang ia sukai kini sudah lebih baik.
Setelah selesai ia membenarkan Baju Jungkook dan menata rambut Jungkook. "Noona, apakah kau sudah benar - benar sembuh? Aku khawatir" Taeri mengangguk sambil menatap Jungkook yang terpantul di cermin. "Bangunlah ini sudah selesai" sekarang Waktunya Jungkook tampil di depan kamera.
Para member BTS kini sudah berada di sebuah lapangan luas. Mereka sedang membuat sebuah MV baru untuk Come back nya. Tempat yang diambil kali ini berada di Amerika. Ada beberapa marcshing band yang membantu pembuatan MV BTS kali ini. Bahkan ada banyak Back Dancer.
Tapi ini bukan MV utama dalam Album MAP OF THE SOUL:7 karena akan ada MV offical yang akan di rilis pada tanggal 28 Februari 2020 nanti.
'ON' Kinetic Manifesto Film : Come Prima Perfomed by BTS.
Taeri sangat yakin disaat nanti ini di rilis pasti akan trending 1 di dunia. Kerja keras para member BTS dan para Staff harus terbayarkan dengan penghargaan. Begitu pun keinginan Taeri. Ia memandang langit biru yang ada di atas nya. Mendongak menghadap langit langsung dan menghirup udara segar.
"Aku harap dunia tidak akan kejam kepada mereka"
---o0o---
Semua member BTS sudah kembali lagi ke hotel. Mereka baru pulang setelah 6 jam membuat MV dance. Sebagian member langsung beristirahat di kamar hotel tetapi Suga dan Namjoon masih harus mengurus musik yang ingin di perbaiki. Dua member itu sangat penting dalam pembuatan lagu.
Manager Sejin menghampiri Taeri sambil membawakan sekantung plastik berwarna putih berisikan makanan dan obat vitamin. "Pd-nim menyuruh ku untuk memberikan ini kepadamu" Taeri mengambil kantung plastik itu dan mengangguk. "Terimakasih"
"Ah, ya. Apa kau melihat Taehyung?" Tanya Manager Sejin. Taeri mengerutkan kening nya dan menggelengkan kepala. "Sejak kami pulang dari lokasi Syuting aku tidak bertemu dengan Taehyung. Seperti nya ia pergi keluar"
"Taehyung pasti menemui dia lagi" Manager Sejin menghela nafas kasar. Bila di pikir lagi mungkin saja Taehyung hanya pergi sebentar, Tapi kenapa Manager Sejin sampai mengkhawatirkan nya seperti itu. "Dia? Nugu?"
"Akhir - akhir ini Taehyung sering menjumpai seorang perempuan. Sepertinya itu kekasih Taehyung. Aku khawatir jika ia pergi sendiri tanpa pengawal. Padahal sekarang Paparazi sedang mengincar Taehyung untuk di jadikan sebuah berita baru" Jelas Sejin. Taeri terkejut dengan penjelasan Sejin.
Taehyung datting? Tapi siapa perempuan itu? Yang ku tahu sekarang Taehyung sedang dekat dengan Miya.. apakah mungkin?. Ujar Taeri di dalam hati
"Aku akan tanyakan kepada Taehyung nanti" Taeri tersenyum. Setelah itu Sejin berpamitan untuk pergi mengurus beberapa hal lain nya. Taeri pun berjalan menelursuri lorong hotel.Jika benar Taehyung berpacaran dengan Miya dan terpublikasi maka beberapa konflik akan bermunculan. Kenapa begitu banyak masalah pada BTS. Taeri merogoh ponsel pipih nya yang ada di tas dan mengetik sesuatu kepada Taehyung.

KAMU SEDANG MEMBACA
NOONA
FanfictionJeon Jungkook adalah target dari Teror yang terus menghantuinya. Maknae dari member BTS ini harus bersusah payah agar ia keluar dari kasus teror tersebut. Padahal awal mula kasus ini berasal dari Coordi Noona nya sendiri. Tetapi Jungkook mencintai C...