Jeongyeon POV
Waktu sudah menunjukkan pukul 7 malam. Aku sudah sampai di depan rumahku. Aku pun segera masuk ke dalam rumah."Aku pulang!" teriakku
Rumah ini memang selalu sepi. Appa dan eomma ku merupakan pembisnis. Jadi,mereka sering pergi ke luar negri. Aku pun hanya berduaan dengan Chaeyoung. Bahkan kadang Chaeyoung pergi ke luar dengan Mina. Hingga,aku pun ditinggal sendiri.
"Oh,kau sudah sampai jeong." Ucap eomma ku
"Eomma! Aku kangennn." aku pun langsung menghampiri eomma dan memeluknya. Sudah sangat lama aku tak bertemu eomma. Eomma ada keperlaun bisnis selama 2 minggu di London. Aku sedikit kaget saat melihat eomma. Tiba - tiba diriku berpikir, 'Jika eomma sampai pulang berarti makan malam ini sangat penting. Apa kita ada tamu? Tapi siapa? Apakah itu saudara jauh?' Aku jadi penasaran siapa tamunya. Pasti dia orang yang sangat spesial.
"Yaampun jeong perasaan eomma hanya meninggalkan kamu 2 minggu deh. Eomma juga kangen jeong." ucap eomma lalu melepas pelukan ku.
"Kamu mandi ya jeong. Lalu pakai pakaian yang rapih. Eomma sudah siapkan pakaianmu di atas tempat tidur. Yang cepat ya mandinya,tamu kita sebentar lagi datang."
"Okee,oh iya jeong mau tanya. Tamu kita siapa sih? Kok kayaknya spesial banget sampe eomma pulang dari London."
"Nanti kamu juga tahu. Sebenarnya kamu mengenalnya. Saat appa mu belum sukses dia merupakan teman masa kecil mu saat umur mu 5 tahun. Sudah ya,sekarang lebih baik kamu segera mandi dan ganti baju. Chaeyoung juga sedang bersiap - siap."
Aku pun menganggukan kepalaku lalu segera pergi ke kamar untuk bersiap - siap. Sebenarnya sedari tadi aku masih memikirkan tamu yang akan datang.
'Teman masa kecil? Aku seperti tidak ingat. Ah aku tidak tahu,mungkin ingatanku mengenainya hilang karena kecelakaan itu.'Aku pun segera mandi dan bersiap - siap.
———
Nayeon POV
Aku sudah bersiap untuk berangkat ke rumah paman Yoo.Aku keluar dari rumah lalu berniat memanggil taksi. Namun tiba - tiba ada yang memanggilku.
"Nona Nayeon."
Aku pun menoleh ke belakang dan menatap bingung.
'Siapa dia? Bagaimana dia bisa tahu namaku? Aku belum pernah melihatnya sebelumnya'
"Oh maaf jika saya menganggetkan nona. Saya Kim Dahyun sekertaris Yoo Jeongyeon dari Yoo Cooperation. Saya disini diperintahkan tuan besar Yoo untuk menjemput nona Nayeon."
"Tuan besar Yoo? Maksudmu paman Yoo?"
"Iya nona."
KAMU SEDANG MEMBACA
𝙻𝚒𝚔𝚎 𝙰 𝙵𝚘𝚘𝚕 [On Hold]
FanfictionKisah perjodohan antara gadis miskin bernama Im Nayeon dengan pria kaya dan terpelajar bernama Yoo Jeongyeon. Kisah cinta yang dipenuhi tantangan dan pengorbanan. "Aku memang bodoh sejak awal, menumbuhkan rasa cinta dengan seorang pria sempurna sepe...