Sama kayak hubungan, sayangi ide kamu biar nggak putus di tengah jalan :v
Sebenarnya semua orang punya cara yang berbeda dalam mendapat ide dan mengembangkannya.
Pertama-tama saya ini bukan motivator dan penulis best seller, saya juga sama seperti kalian, sedang menempuh perjalanan berat untuk meraih impian.
Kenapa saya bilang berat?
1. Melawan rasa malas itu berat banget, seberat kamu mencintai doi tapi doi mencintai yang lain, ah drama :').2. Bingung ketika ingin menuangkannya, takut tumpah dan bleber ke mana-mana.
3. Tidak ada ide sama sekali, ini sih kesulitan level hard.
Oke, lanjut ke penyelesaian dari permasalahan ini.
SEBENARNYA SAYA NGGAK PUNYA SOLUSI DARI PERMASALAHAN INI.
Iya, cukup ngegasnya.
Saya cuma ada beberapa saran yang sejujurnya nggak terlalu worth it dipakai but bisa bantu banget buat diri saya sendiri.
Heem seperti yang kalian lihat di gambar itu, itu adalah cara saya supaya tidak kehilangan ide.Paham kan?
Pertama; Baca, baca, baca.
Kedua; TULIS!
Ketiga; Apapun itu khayalan yang nggak sengaja kecantol di kepala kalian waktu kalian asik (rebahan, jalan, makan, atau bahkan lagi di dalam jamban, maaf :) just sharing pengalaman. Ide suka tiba-tiba muncul di tempat-tempat yang tidak etis) tulis.
Keempat; Buat kerangka sesimpel mungkin (INI PENTING). Jangan menyusahkan diri kalian sendiri dengan menggunakan bahasa kerangka yang belibet dan muter-muter.
Kelima; Konsisten (bikin target untuk diri sendiri, dan berjanji buat tepat waktu dalam menulis). Jujur, ini adalah hal yang paling susah dilakukan :). Tapi tidak ada salahnya mencoba, semua manusia punya tingkat kegigihan yang berbeda.
Hal di atas hanya bisa dilakukan oleh penulis-penulis profesional :).
Jadi apa sih yang saya lakukan biar ide tetap jalan, dan tidak putus di tengah jalan, kalaupun putus saya suruh sambungin lagi.
1. Nonton film, anime, mv, konser dll.
2. Dengarkan musik, usahakan musiknya sesuai dengan cerita yang akan kalian tulis, misal kalian ingin menulis cerita tentang orangtua bisa dengarkan lagunya Melly Goeslaw - Bunda.
3. Makan yang banyak, rebahan yang banyak, puas-puasin nyanyi (karena hobi saya ya, jangan ditiru).
4. Duduklah di tempat yang dekat dengan kasur, atau duduk di kasur juga nggak papa, biar kalau capek bisa rebahan sebentar, lalu bangkit lagi buat nulis, ini cukup efektif di saya.
5. Tulis!Cukup sekian, sekiranya berguna silakan tinggalkan komentar dan vote. Dan jikalau merugikan silakan beri masukan positif kalian, luv u all.
Salam sayang,
- Dedyana 💙
KAMU SEDANG MEMBACA
Sisi Lain User Wattpad
Non-FictionKarakter user wattpad yang mungkin belum kamu tahu