BAB 1

75 0 0
                                    

"keluar!"

"aku bilang keluar ka!"

Dengan wajah marah adikku mentapku tidak suka, sudah kesekian kalinya aku di perlakukan seperti ini. Entah apa yang aku perbuat hingga adikku mengusirku dari rumah.

Bagai bumi terbalik. Aku sudah seperti adiknya saja. Andai dia tahu perasaanku mungkin dia menyayangiku, tapi tidak... Bagiku semua sama saja. Walaupun mereka terlihat menyayangiku, sebenaranya mereka hanya membutuhkanku.

''''''''

Seseorang pernah mengatakan, bahwa keluarga adalah harta yang paling berharga. Tapi mungkin tidak untuk ku. 

Oma (nenek)ku mengatakan kepadaku saat aku masih kecil, kalau aku adalah anak yang tidak berguna bagi keluargaku. Atau mungkin bisa dibilang, bahwa aku hanya akan menambah beban bagi mereka. 

Sekarang aku paham, bahwa aku bukanlah bagian dari keluarga ku sendiri. Tetapi aku hanya budak dari mereka semua.

''''''''

Seandainya ibuku dan ayahku berada di sisiku , aku tidak mungkin mengambil jalan ini.

Tetapi bagiku ibuku sama saja seperti mereka, 

Aku yang lahir dari rahim ibuku sendiri, tetapi dia tidak ingin menganggap ku seperti anaknya, entah apa yang aku perbuat hingga ia hanya menganggup ku sebagai pembantu.

''''''''

Ayah, andai ayah tidak pergi meninggalkanku dulu, aku tidak akan seperti ini, aku ingin ayah kembali. Aku rindu padamu ayah. 

Teringat aku masih kecil, engkau menyayangiku dengan tulus sepenuh hati, menggendongku dengan senyuman bahagiamu, tertawa bersamaku, dan bermain bersamaku.

Sungguh indah masa kecilku bersamamu ayah. Aku mohon kembalilah padaku, dan temani aku di sepanajng umurmu ayah. Andai ayah membaca buku ini, Apakah ayah merindukanku dan mencari ku? aku ingin tahu jawabanmu ayah. 

''''''''

Tuhan, andai keluargaku memihak kepada ku juga, aku tidak akan mengambil jalan seperti ini.

Tuhan, andai ayah dan ibuku bersama seperti dulu, mungkin tidak terjadi kepahitan dalam hidupku.

Aku bingung, kenapa engkau membuat hidupku seperti ini, apa maksud rencanamu. Aku begitu tidak mengerti.

Tuhan, harus berapa lama lagi aku seperti ini, apakah aku yang menentukkan mati ku? jika iya secepatnya aku juga ingin, hidup bersamamu.

Seandainya waktu bisa diputar, aku meminta untuk tidak dilahirkan. Hidupku di dunia sangat tidak adil.

Tidak ada teman, sahabat juga keluarga yang mendekatiku dan menyayangiku.

Aku mohon sangat kepadamu tuhan, tolong rubah takdirku ini agar aku bisa membantu mereka yang sangat membutuhkanku. Jika engkau tidak mengizinkannya,  Tolong bawa aku bersamamu di alam mu.


"alone with the God"

"Rasa yang paling pahit adalah menerima Kenyataan yang Sebenarnya"

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Aug 18, 2020 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

alone with the GodWhere stories live. Discover now