Tulisan ini tidak untuk diplagiat. Apabila ingin menjadikan tulisan ini sebagai referensi, tolong meminta izin terlebih dahulu atau cantumkan credit.
Sebagai catatan tambahan, apabila di kemudian hari saya menemukan bahan referensi yang lebih lengkap, tidak menutup kemungkinan chapter ini akan ditarik publikasinya untuk dilakukan perombakan (penambahan materi).Pada gambar pertama dan kedua, NCT 127 terlihat menggunakan emoticon 🏎 untuk promosi yg merepresentasikan album baru mereka kali ini, tetapi setelah saya lihat ternyata tampilannya berbeda. Pada gambar pertama merupakan hasil tangkapan layar dari aplikasi Twitter Lite, sedangkan pada gambar kedua merupakan hasil tangkapan layar dari aplikasi Twitter untuk Android.
Lantas, apa perbedaan dari kedua gambar tersebut? Dari segi tampilan, perbedaan ini sangat menonjol sekaligus mengandung ambiguitas meski menggunakan emoticon yang sama.
Pada gambar pertama, emoticon 🏎 nampak seperti mobil balap jenis GT berwarna oranye dengan sentuhan warna biru dengan nomor mobil 3 di bagian samping. Namun, emoticon 🏎 di gambar kedua justru tampak seperti mobil balap Formula 1 berwarna merah.
Enzo Ferrari* pernah berkata, "Minta anak menggambar mobil, mereka pasti akan mewarnainya dengan warna merah."
Dari perkataan itu merujuklah pada satu nama (merk) mobil legendaris nan ikonik, Ferrari.
Mattia Binotto*, Team Principal Scuderia Ferrari mengatakan bahwa "Ferrari adalah merek legendaris. Ferrari selalu menjadi bagian dari balap kendaraan bermotor."
Tak berbeda jauh dengan Binotto, Team Principal Red Bull Racing Christian Horner setuju akan pendapat tersebut. Horner* mengatakan bahwa, "Formula 1 indentik dengan Ferrari, karena mereka tim tertua yang bertahan, bisa dibilang salah satu merek terbesar di dunia, tim paling ikonis di F1."
Charles Leclerc*, pembalap F1 dari tim Scuderia Ferrari mengemukakan pendapatnya tentang Ferrari, "Ferrari adalah tim yang telah menang lebih banyak balapan dan Kejuaraan Dunia daripada tim lain. Pembalap menjadi legenda saat mereka menang dengan Ferrari."
Pembalap yang menjadi legenda setelah memenangkan kejuaraan dunia F1 bersama Ferrari ialah Michael Schumacher, pembalap kebangsaan Jerman ini telah memenangkan 7 kali gelar juara dunia dan 5 gelar diraihnya bersama Ferrari.
Selain emoticon yang digunakan untuk promosi 2 Baddies, waktu yang dipilih untuk mempublikasikan teaser juga menjadi perhatian saya, 24 Agustus pukul 9 malam KST atau 7 malam WIB.
Setelah membahas perihal Michael Schumacher, tanggal yang dipilih untuk mempublikasikan teaser rupanya memiliki keterkaitan. Seperti yang diketahui, Michael Schumacher melakukan debut F1 pada GP Belgia 1991 yang digelar pada 23-25 Agustus 1991 bersama tim Jordan-Ford. Pada tanggal 24 Agustus 1991 yang merupakan sesi kualifikasi Michael Schumacher yang membalap dengan nomor mobil 32 berhasil memukau banyak pihak setelah lakukan debut pertamanya di F1 dengan finish di urutan ketujuh pada sesi kualifikasi.
Perlu diingat, NCT 127 melakukan debut dengan formasi tujuh member.
Bagaimana menurut kalian?
▪▪▪
Referensi:
* Netflix Dokumenter Series "Drive To Survive"
https://en.m.wikipedia.org/wiki/1991_Belgian_Grand_Prix (Diakses pada tanggal 22 September 2022).▪▪▪
© Emma Griselda, 22 September 2022. Tulisan ini sudah saya publikasikan di akun twitter milik saya @/neocodetheory
KAMU SEDANG MEMBACA
Neo Code Theory 「EDISI BARU」
Random"The book creates meaning, the meaning creates life." ㅡ Roland Barthes ㅡ ⚠️ DON'T PLAGIARISM! ⚠️ 🚨PLEASE TAKE OUT WITH FULL CREDITS 🚨 ㅡ COVER BY sharpstarclass on twitter ======================================= © Emma Griselda, 01 Juli 2022. Tuli...