Sayang....

10 1 0
                                    

Sayang itu mudah didapat, sayang juga mudah untuk kita ucapkan.

Tetapi, berbeda dengan Cinta. Cinta tidak mudah kau dapat, dan tidak mudah untuk kau ucap.

Kenapa kok aku bisa bilang kalau "sayang itu mudah didapat". Karena menurutku, sayang itu suatu kondisi dimana kita sudah terlalu nyaman dengan situasi tersebut.

Contohnya, sayang sebagai teman, sayang sebagai sahabat baik, sayang keluarga, itu semua mudah kita ucap, mudah kita beri. Karena apa? Karena kita sudah terbiasa dengan lingkungan tersebut dan sudah nyaman.

Lalu, kenapa menurutmu Cinta susah didapat dan susah diucap, dy?

Begini, jika kalian cinta dengan seseorang, ada satu kondisi dimana hanya kalian sendiri yang bisa menemukan apa arti cinta untuk kalian.

Dan tentu saja jika kita mengucap bahwa kita "Cinta" seseorang, pasti itu bukan orang yang sembarang, bukan pula orang yang baru kalian kenal.

Pasti kalian sudah mengenalnya lama, tahu sifat baik buruknya, kepribadiannya, dan hal hal kecil lainnya.

Disaat kalian ditanya "Kamu Cinta sama aku?" Dan saat itu pula tidak ada kata yang bisa menggambarkan perasaan cinta kalian.

Dan kita pun bingung bagaimana harus menjawabnya, dan pada akhirnya kita pun hanya bisa menjawab dengan "Iya, Aku Cinta Kamu".

Menurutku kenapa Cinta susah untuk diucap, karena Cinta itu tidak cukup diungkapkan lewat kata kata, lewat tulisan tulisan, tetapi menurutku Cinta cukup diungkapkan melalui perasaan.

Disaat kalian memeluknya, disaat kalian berbicara dengannya, secara otomatis perasaan Cinta kalian akan tersalurkan kepadanya dan pasti bisa dirasakan olehnya kalau kalian benar benar Cinta.

Kalau kalian sayang dia, berarti kalian belum tentu Cinta dia. Tetapi, kalau kalian Cinta dia, kuyakin kalian pasti sayang dia.

Cinta itu tidak berbentuk.
Cinta itu misterius.
Cinta itu tidak bisa didengar,
Tapi bisa kau rasakan.

-audy

Jurnal Harian Si AudyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang