Mahesa Amiatsa - 19 tahunMahesa Amiatsa, biasa dipanggil Esa atau panggilan yang sering sekali didengar adalah bang Esa. Orangnya ramah dan pintar, belum lagi dia jago sekali bahasa inggris, bikin yang terpesona tambah terpesona. Tapi kalo di depan para 'perusuh' bukannya dapat pujian karena bahasa inggrisnya yang keren, Esa malah lebih sering mendengar "bahasa indonesia aja dah, menciut otak gue dengernya."
Esa jadi yang paling tua dari yang lain, membuat dia jadi lebih banyak kerepotan gara-gara 6 anak yang sepertinya tidak punya pekerjaan lain, selain merepotkan dia. Sudahlah direpotkan, tidak dibayar pula. Kalau kebutuhan hidupnya ditanggung orang tua Cakra yang tajir melintir sebagai bayaran kan lumayan juga, itu pikir Esa.
Rajendra kavi - 18 tahun
Rajendra Kavi, atau panggilan akrabnya Raka. Biasanya orang luar lebih mengenalnya sebagai Kavi. Sama seperti Esa, Raka juga merupakan tipe murid pintar kesayangan guru-guru, yang kalau diminta diam dan memperhatikan pelajaran sudah pasti dituruti. Tapi kesamaannya hanya sampai disitu, karena kata 'ramah' tidak akan pernah tersematkan kepada seorang Raka. Kalau kata Harsa : "percayalah, mulut raka lebih tajem daripada cutter punya emak gue." Alias savage banget.
Musuh bebuyutannya adalah Harsa dan Javian, Raka yang di sekolah dikenal dingin dan jarang berbicara, akan berubah menjadi Raka yang berapi-api bilang dipertemukan dengan dua orang paling rusuh di pertemanan mereka. Terparahnya, Raka pernah membuat Javian harus mendatangi tukang urut dan tidak sekolah 3 hari karena didorong hingga masuk kedalam selokan besar. Lalu diakhiri dengan kata, "siapa suruh gangguin gue."
Agak seram ya.
Jevano Gasendra Putra - 18 tahun
KAMU SEDANG MEMBACA
6 reasons why
Fanfiction"gimana pun, keenamnya temen gue. walaupun lebih sering jadi jelmaan iblis." itu kata Mahesa setiap ditanya kenapa bisa temenan sama 6 anak gak jelas yang suka bikin rusuh dan bikin geleng kepala. Tapi menurut Mahesa 6 anak-anak itu bukan gak jelas...