• Bagian 1
Musim dingin berangsur-angsur berakhir, lalu musim semi pun tiba.
Teman-teman berkumpul. Setelah berdiskusi dengan Orsted, kami menghasilkan 3 kesimpulan. Pertama adalah membentuk organisasi yang berperan sebagai intelijen, serta mencari anggota-anggotanya.
Untuk itu, kami memanfaatkan bantuan dari PT. Prajurit Bayaran Rudo, Aisha, dan yang lainnya.
Mereka harus berkomunikasi dengan Orsted dari balik layar, kemudian mengembangkan organisasinya secara global.
Hubungkan dan kumpulkan semua informasi yang didapat dari setiap negara ke kantor pusat.
Informasi detail juga bisa didapatkan di kantor cabang, jadi kau tidak harus pergi ke kantor pusat.
Organisasi ini lebih ditekankan untuk membantu aksi-aksiku secara langsung, sedangkan Orsted hanya mengawasi dari balik layar.
Kedua adalah tentang orang-orang berkekuatan politik. Atau mungkin, orang-orang yang kelak akan memiliki kekuatan politik besar.
Kami harus merekrut mereka sebagai sekutu. Orsted mengatakan bahwa Laplace akan memulai perang setelah dia dihidupkan kembali.
Jika terjadi peperangan, berarti kami akan berurusan dengan negara-negara lain.
Oleh karena itu, kami harus memperingatkan mereka bahwa bencana besar akan kembali terjadi, seperti layaknya perang manusia – iblis beberapa ratus tahun silam.Kami akan memberitahu masalah ini pada orang-orang penting dari masing-masing negara, agar mereka lebih waspada.
Kami juga harus memberikan dukungan, dan mengatur segalanya secara perlahan-lahan dalam kurun waktu 80 tahun berikutnya.
Saat berperang melawan Laplace, perlawanan PT. Prajurit Bayaran Rudo akan sangat dipengaruhi oleh dukungan dari berbagai negara.
Ketiga adalah tentang kelompok prajurit yang akan fokus pada pertempuran. Pada dasarnya, para prajurit itu kami bentuk untuk membantu Orsted bertarung melawan Laplace.
Bahkan kalau bisa, Orsted tidak perlu bertarung, biarkan mereka saja yang melakukannya.
Sepertinya itu sulit, karena lawan mereka adalah Dewa Iblis Laplace yang legendaris. Bahkan aku sendiri belum tentu bisa menghadapinya.
Jika mereka bisa bekerjasama dengan Orsted untuk mengepung Laplace, itu akan lebih baik. Namun sayangnya, kutukan Orsted mencegahnya memiliki rekan.
Jikalau kami berhasil melepas kutukan itu, maka rencana ketiga ini akan berjalan semakin lancar.
Siapakah petarung-petarung hebat yang pantas mengemban tugas ini? Kita akan diskusikan lebih lanjut bersama si bos.
"Orang-orang yang sudah ditakdirkan melawan Laplace tidak akan begitu mudahnya dikuasai Hitogami.”
Itulah penjelasan kunci dari si bos. Dia pun memberi contoh seperti, Dewa Ogre [1] dan Dewa Dwarf. Mereka tidak pernah
berurusan dengan Dewa Iblis Laplace, namun ditakdirkan akan melawannya kelak.Begitupun dengan murid-murid Dewa Air dan Dewa Pedang. Mereka tidak berhubungan dengan Laplace di masa ini, namun kelak akan memeranginya.
Dan juga, kami berencana menghubungi Dewa Utara Kalman III dan Dewa Kematian
Randolph yang berumur panjang.Begitupun dengan orang-orang yang memiliki dendam pribadi pada Laplace, contohnya Ruijerd.
Orsted juga menyebutkan orang-orang penting yang belum pernah kami kenal sebelumnya.
Sehingga, kami harus mencari mereka, bahkan kalau perlu, aku akan datang sendiri menemuinya, lalu bersujud di sana untuk memohon meminta bantuan.
Tapi, ada juga cara selain memohon. Bisa saja aku membantu mereka menyelesaikan masalah yang sedang mereka hadapi, lalu memaksanya balas budi.
KAMU SEDANG MEMBACA
Mushoku Tensei : Isekai Ittara Honki Dasu (Vol.20)
FantasySeorang pria berusia 34 tahun di Jepang yang tidak diketahui namanya diusir dari rumah setelah kematian orang tuanya. Mirisnya, ia tidak sedang mengenyam pendidikan atau pun bekerja. Setelah berkaca, melihat seperti apa keadaannya sendiri, ia menyim...