Pertempuran itu telah mempengaruhi wilayah sekitarnya, dan menyebabkan perubahan besar pada ekosistem.
Sebuah 'malapetaka' yang kemudian akan diberi nama 'The Scorching Tempest' telah terjadi. Tidak peduli apapun kesimpulannya, itu pastinya adalah sebuah pertempuran yang telah melampaui pemahaman manusia.
Satu-satunya yang pasti adalah bahwa itu terjadi di atas lautan.
Panas telah menyebabkan air laut itu menguap, dan membentuk awan yang membawa hujan lebat ke daerah sekitarnya, tetapi tidak ada dampak besar pada daratan.
Jika hal itu terjadi di atas permukaan tanah, atau lebih buruk lagi, jika itu terjadi di dekat suatu negara, skala kerusakannya akan menjadi seperti sebuah bencana. Tapi, tentunya ada beberapa kerusakan yang pasti.
Kehidupan di laut yang menghambat wilayah laut itu telah terpengaruh secara signifikan, dan sebagai hasilnya, makhluk laut yang sudah berukuran raksasa akhirnya berevolusi menjadi monster laut yang lebih besar dan lebih menakutkan.
Dengan terciptanya monster laut ini, wilayah laut ini telah menjadi wilayah yang tidak dapat dilalui transportasi laut.
Akibatnya, rute laut telah ditutup, dan bahkan wilayah udara di atas wilayah laut itu tetap dianggap tidak aman.
Inilah realitas kerusakan hebat yang disebabkan oleh 'The Scorching Tempest'.
Di antara pulau-pulau sentral dari 'Continent of Eternal Ice', itu adalah area laut yang terletak di wilayah permafrost.
Langit disekitarnya dikendalikan oleh iblis terbang yang telah menjadi lebih buas karena telah bermandikan dengan sihir Demon Lord Guy Crimson. Karena itulah , maka salah satu rute laut akhirnya ditutup karena 'bencana', jadi ada kebutuhan untuk mempercepat pembentukan lintasan kereta api dan Gerbang pemindahan untuk dijadikan sebagai transportasi utama di atas permukaan tanah.
Karena ini adalah bagian dari tujuan sang Demon Lord Rimuru, jadi hal itu diperdebatkan apakah peristiwa itu merupakan bagian dari strategi Demon Lord tersebut; Apakah dia ingin mendapatkan kendali penuh atas rute transportasi darat.
Itu adalah fakta bahwa jaringan transportasi yang disiapkan oleh Demon Lord itu berkontribusi pada kemajuan teknologi manusia.
Tapi apakah 'malapetaka' itu sengaja disebabkan oleh sang demon lord? Ini akan menjadi topik hangat yang akan perdebatan bagi para sejarawan masa depan. Tetapi malapetaka ini hanyalah sebuah perputaran takdir yang lucu; tidak ada sejarawan yang dapat memprediksi tentang puncak peristiwa ini.
Ungkapan "kenyataan itu sering lebih aneh daripada khayalan", tidak ada yang lebih cocok daripada hal ini untuk menggambarkannya.
Kesampingkan masalah perdebatan, penyebab dari 'malapetaka' ini adalah karena pertempuran di antara kedua 'True Dragons' ini akan menjadi fakta yang tak terbantahkan oleh para sejarawan di masa depan.
−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−−
Veldora, dengan nyaman melayang di langit, mencoba sedikit meningkatkan kecepatannya.
Dibandingkan ketika dia disegel, sekarang dia telah memiliki kontrol yang lebih baik akan sihirnya, dan kecepatan terbangnya telah meningkat.
「Kuahahahaha! Hebat. Ini adalah kecepatan yang luar biasa! 」
Dia berkata seperti itu sambil terbawa suasana.
Rasanya nyaman.
Dengan pengetahuan yang didapat dari kitab suci (manga) yang dimiliki Rimuru, Veldora telah menyesuaikan logika di sana-sini dan telah menghasilkan hasil yang bagus.
KAMU SEDANG MEMBACA
Reinkarnasi jadi Slime [WN] Part 2
FantasyAlternatif Title : - Tensei Shitara Slime Datta Ken - That Time I got Reincarnated as a Slime - [転生したらスライムだった件] Author : [伏瀬] Fuse Link WN : http://ncode.syosetu.com/n6316bn Credit English : Guro Translation Indonesia : Baka-Stuki [102] 4scanlation...