#Chapter 4 - Tak Terduga

840 64 3
                                    

Malam ini adalah acara launching parfum terbaru Lyro, sebuah pesta yang begitu megah dan meriah,  banyak selebriti dan pengusaha papan atas turut hadir di acara tersebut.

Altha merupakan brand ambassador parfum Lyro yang terbaru,  sudah sejak SMP al menjadi model, paras nya yang cantik dan badan nya yang ideal sangat cocok menjadi model, ia pun sangat berbakat di bidang ini.

karena al telah menjadi model terkenal sekian lama maka tak heran dia bisa menjadi BA parfum Lyro,  meskipun perusahaan bunda nya bekerjasama dengan brand Lyro,  tapi menjadi BA bukan lah karena campur tangan bunda nya,  karena brand Lyro sendiri benar benar melihat talenta dan karakter al yang begitu cocok dengan parfum baru mereka.

Altha menaiki panggung, dan semua mata tertuju padanya,  altha kini berusia 23 tahun,  dengan rambut panjang yang indah,  badan nya yang aduhai dan kulit nya sangat putih sangat kontras dengan gaun yang ia kenakan,  gaun berwarna merah yang memperlihatkan punggung cantik al,  malam ini altha terlihat menawan, seksi namun tetap elegan.

Max yang baru beberapa hari di campakkan oleh al begitu kagum dengan sosok wanita yang ia lihat di atas panggung,  sangat cantik.

"gila bro cantik banget dia" ujar jul

"beruntung lelaki yang bisa dapetin dia,  liat dia aja gak bikin mata bosan " sambung indra

"Ya semoga ada seseorang yang bisa memulihkan hatinya" Ucap max pelan

Virgy menatap altha di atas panggung, sepertinya rasa penasaran nya semakin besar terhadap altha

Malam itu, acara berjalan dengan lancar, max sama sekali tak mau menyapa altha meski berada di tempat yang sama.

**
Rumah Virgy

"Sayang,  aku ingin menjodohkan virgy" ucap Ryan pada istri nya, setelah mereka pulang dari acara pesta

"lagi? dengan siapa kali ini sayang?
kau tau anak kita tak suka di jodohkan ,  beberapa kali kita berikan foto wanita cantik dari rekan ku dan rekan mu,  tetap dia menolak,  jika kita menawarkan nya lagi aku khawatir dia akan marah" ucap Sisi istri Ryan

"kali ini aku yakin dia mau,  selain cantik anak ini pasti bisa meluluhkan hati anak kita" jawab nya

"anak siapa dia sayang? "

"anak nasya,  aku ingin menjodohkan altha dengan virgy" jawab nya antusias

"benarkah?  aku sangat setuju,  aku ingin berbesan dengan kak nasya" ucap nya lebih antusias

"baiklah mari kita bicarakan besok pagi dengan virgy" balas nya,  sisi mengangguk dan memeluk suaminya

kak nasya,  aku sangat ingin berbesan dengan mu,  aku ingin membahagiakan anak mu,  aku ingin membalas budi pada mu
batin sisi dengan senyum tersirat pada bibir nya

Sisi adalah adik kelas nasya, rena, loli dan Ryan.
Setelah berpisah,  sisi tahu bahwa nasya telah bersama joan,  sisi sangat menyukai Ryan dari dulu,  namun ia hanya memendam karena Ryan menjalin kasih dengan nasya saat itu.

Sisi mempunyai kafe dan nasya sering mampir kesana,  seiring waktu membuat mereka jadi akrab,  dari situlah sisi meminta saran pada nasya agar bisa meluluhkan hati Ryan mantan kekasihnya.

Dengan senang hati nasya membantu,  memberi tau bagaimana karakter Ryan,  apa yang dia suka dan tak suka,  nasya senang sisi bersama Ryan karena sisi anak yang baik,  mereka pun menikah tak lama setelah nasya dan joan menikah.

Karena itu,  sisi ingin membalas kebaikan nsya yang telah membantu nya mendapatkan Ryan dengan  membahagiakan anak nya nasya oleh virgy.

**
Papa ryan , bunda sisi dan virgy duduk bersama menyantap sarapan mereka,  sisi melirik Ryan mengisyaratkan untuk membicarakan perihal perjodohan anak tunggal nya itu.

First LoveTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang