Seorang Pria menyandarkan tubuh tegapnya yang lelah dikursi kebesarannya. Cleo Grizello Oswald. Pria yang sudah tiga tahun menyandang status CEO di OSWALD Corp. itu menghela nafasnya kasar. Nasib menjadi seorang Pemimpin tidaklah selalu nikmat. Tergadang saat ada masalah pahitnya tidak bisa cepat hilang.
Seperti sekarang misalnya. Cleo baru saja menyelesaikan masalah disalah satu cabang perusahaannya diluar kota yang parahnya bukan pulang kerumah, Cleo malah langsung pergi ke kantor Utama untuk melanjutkan pekerjaan yang tertunda. Jelas sekarang Ibunda Ratu penuh emosi menggebu sudah merecoki dirinya yang belum pulang selama hampir dua minggu.
Getaran ponsel diatas meja menyadarkan Cleo dari lamunan sesaatnya. Dilihatnya nama yang tertera jelas disana membuat Cleo menghela napas panjang.
"Halo"
"Pulang!" Singkat. Padat dan jelas perintah dari seberang sana terdengar.
"Iya Mom. Iya Cleo pulang. Ini masih sedikit lagi"
"Mom gak mau tau, kamu harus pulang sekarang! Tega ya bikin orang tua khawatir terus terusan?!"
"Maaf"
Sambil menunduk Cleo mulai merasa bersalah kepada orangtua nya."Mom gak akan maafin sebelum liat batang hidung kamu dirumah. Mom tunggu sekarang, bye!"
Tutt
Baru saja akan menjawab, sang ibu terlebih dahulu memutus sambungan telepon yang mana menandakan bahwa kelakuannya kali ini sudah tidak bisa ditolelir.
Walau mampu membeli Apartement mewah sekalipun Cleo masih tinggal bersama Orang tua dan adik adiknya. Itu karena larangan sang Ibu yang mengatakan
"Lebih baik uangnya ditabung untuk membeli rumah untuk keluarga mu nanti!"
Menikah apanya bahkan sekarang dia masih sendiri. Diumur hampir kepala tiga ini Cleo belum menemukan Wanita dengan tipe idamannya. Cleo memiliki prinsip untuk tidak sembarang memilih wanita. Cleo mencari wanita yang benar benar cocok dan pas sesuai tipe idamannya.
Karena sifat pemilihnya itu bahkan hampir setiap bulan Ratna membawakan gadis gadis pilihan yang selalu ditolak Cleo dengan berbagai macam alasan.
Cleo bahkan sudah tau salah satu alasan kenapa dia harus cepat pulang. Tentu saja karena besok adalah jadwalnya Blind Date rutin dari Nyonya besar.
Pria itu selalu heran kenapa ibunya tidak pernah menyerah untuk mencocokologikan dirinya dengan gadis gadis yang sudah pasti bukan tipenya dan membuat Ratna akan menceramahinya panjang lebar karena terlalu pemilih. Padahal Cleo sudah bilang kalau...
Tok
Tok
TokLamunan nya langsung hilang saat mendengar ketukan pintu. Kenapa jadwalnya melamun selalu terganggu.
"Masuk"
Arvin Sekretaris sekaligus Asisten pribadinya memasuki ruangan dengan setumpuk berkas ditangan yang sudah mengantri untuk ditanda tangani.
Cleo melihat tumpukan kertas dihadapannya dengan lelah. Dia benar benar lelah sekarang. Perintah ibunya benar benar tepat sasaran karena yang diinginkan Cleo saat ini adalah pulang dan tidur.
Waktu tidurnya benar benar kacau selama dua minggu ini. Makan pun tak akan teratur kalau tidak ada Arvin. Ingatkan Cleo untuk memberi Asitennya itu bonus.
"Saya akan menggantikan tugas anda Tuan. Anda bisa pulang dan istirahat. Kalau kantung mata anda menghitam lebih dari itu saya akan berada dalam masalah" Ujar Arvin tersenyum tipis melihat tatapan nelangsa Cleo.
YOU ARE READING
BREAK THE RULES
Roman d'amour________________________________________________________ Keyra, seorang model Terkenal yang memiliki hobi unik yaitu memandang punggung laki - laki. Suka menggoda para Pria juga termasuk dalam hobinya. Tapi bagaimana kalau Cleo seorang Pebisnis tamp...