Setelah beristirahat selama beberapa hari dalam gua, kevin pun mengajak api kecil untuk melanjutkan perjalanan ke arah utara. Api kecil duduk di bahu kevin dengan malas. Sepanjang jalan mereka tidak menemukan binatang buas yang mengancam, hanya binatang biasa. Kevin berhasil naik ke level 5 dan masih kurang sekitar 1200 poin pengalaman dari 2560 yang di butuhkan untuk naik level 6,mana poin miliknya sekarang sudah 2000 dan dia bisa melakukan 17 gerakan dari 72 jurus tombak pembantai langit .sedangkan api kecil juga naik level setelah memakan 2 inti binatang api yang mereka temui di jalan yaitu kalajengking api dan kadal neraka yang memiliki element api.
Kevin menaruh 2 stat poin lagi pada vitalitynya yang membuat daya tahan tubuhnya meningkat.berjalan selama sehari ke arah utara akhirnya sebuah desa terlihat di depan meraka.
"Hahahhahaha akhirnya ayah ini melihat manusia lain, aku sudah bosan melihat binatang dan hutan" Kevin mempercepat langkahnya dan di pintu masuk tertulis "desa lembah hitam" Pintu masuk desa itu tertutup dan ada dua menara pengawas serta ada dinding yang tingginya hampir 10 meter yang mengelilingi desa ,dari pada desa itu lebih mirip sebuah benteng . Para penjaga yang melihat manusia bertopeng dan seekor rubah di pundaknya langsung berteriak ke arahnya.
"Hei,kau yang disana jika ingin memasuki desa kau harus membayar 1 koin perak"
"Eh aku tidak membawa uang bersamaku dan aku baru datang dari dalam hutan apakah ada cara aku bisa beristirahat di desa" Jawab kevin ke arah penjaga.
" Kau baru keluar dari hutan yang di depan? "Tanya penjaga
" Benar , apa aku bisa mengganti biaya masuk dengan sesuatu yang lain? "
"Baiklah jika kau bisa, menyumbang 5 kg daging binatang level 1 kau boleh masuk"
"Baiklah jikjika hanya itu aku memilikinya, bisakah kau membuka pintu"
Akhirnya penjaga itu memberi perintah pada seseorang dan pintu gerbang terbuka dan kevin melihat seorang penjaga menghampirinya.
"Bisakah aku melihat daging yang kau miliki"
Kevin merobek ruang kosong di samping dan mengambil daging serigala hitam yang ukurannya cukup besar. Petugas yang melihat kevin merobek ruang kaget dan berpikir" dia adalah master,dimasa depan dia tidak bisa di ganggu". Penjaga itu kemudian melirik barang yang di keluarkannya dari ruang dan ternyata itu serigala hitam dan level 2 dan dia membelalakkan matanya.
" Tuan maaf sebelumnya apa binatang itu anda sendiri yang membunuhnya? " Tanyanya tanpa sadar
" Benar, apa kau tidak menerimanya? "
" Tidak, bukan itu maksudku setahuku serigala hitam ini di pimpin alpha yang kuat,dan banyak pejuang kita yang mati karna di serang saat mencoba masuk ke hutan"
"Memang dia memiliki alpha yang kuat tapi aku tidak berhasil membunuhnya dan dia kabur saat terakhir" Dari pertanyaan ini kevin tau bahwa orang terkuat di desa ini tidak lebih kuat darinya. Karna tidak ada yang bisa mengalahkan alpha serigala putih taring es.
Kevin dan penjaga memasuki gerbang kemudian pintu menutup kembali. Di dalamnya desa kevin melihat para penduduk yang terlihat kondisinya yang sangat sederhana. Tidak ada rumah permanen dan hanya rumah kayu seperti sebuah desa pada zaman dulu di bumi. Pakaian yang mereka gunakan juga sangat sederhana. Kevin diantar menuju rumah kepala desa, semua warga memandanginya dengan mata penasaran.
"Tuan selamat datang di desa kami, saya adalah kepala desa lembah hitam.mari masuk ke dalam rumah saya " Kata seorang pria parih baya yang berumur sekitar 47 tahun.
"Ehm baiklah, terimakasih sudah mengantarkanku. " Kevin berbalik dan menepuk pundak Pengawal tadi dan berjalan measuki rumah kayu milik kepala desa.
"Maaf sebelumnya jika saya lancang, tapi apa saya boleh tau kenapa membangun desa di tepi hutan seperti ini, ini sangat berbahaya karna banyak binatang buas didalam hutan" Tanya kevin kevin membuka topik pembicaraan
"desa kami dibangun oleh leluhurku pada 150 tahun yang lalu,saat itu beliau berpetualang mencari pengalaman di dunia,dan setelah lelah dengan perjalanannya akhirnya leluhurku memutuskan untuk menetap di tempat ini,tapi beliau sudah meninggal lima puluh tahun yang lalu dan akhirnya masuk generasiku.
Awalnya penduduk desa sini adalah orang-orang korban serangan pasukan ras orc,karna kontribusinya itu maka pemerintah meberikan setiap generasi tempat untuk mengirim 5 orang untuk belajar di Akademi di kota angin utara untuk menjadi seorang pejuang ,dan setelah lulus mereka akan kembali ke desa ini untuk menjadi pelindung.
Putraku mendapat kesempatan untuk ikut dan kembali dua tahun lalu, selama ini situasi aman dan baik baik saja, karna anakku adalah prajurit tahap 4 dan dia melindungi desa ini, tapi dua bulan lalu danau tempat sumber air desa ini tidak bisa di gunakan lagi karena terdapat racun yang disebabkan oleh binatang buas yang saat ini dia berdiam di dasar danau,semua warga kekurangan air dan anakku berinisiatif untuk melawan binatang itu, tapi binatang itu sangat kuat dan juga ternyata memiliki elemen. Anakku kalah dan tewas, sejak saat itu desa menjadi tidak memiliki pelindung dan aku memutuskan membangun dinding tinggi tapi kondisi makin hari makin memburuk selain air kami kekurangan makanan . Didesa ini aku adalah yang terkuat, aku ada di prajurit tahap 3.untuk bertahan kami biasanya sangat mengehemat bahan makanan yang kami bisa dapat dari berburu hewan di sekitar hutan tapi musibah trus datang sebagian pejuang ku mati di serang kawanan serigala" Kepala desa itu menunduk lemah. Dan terlihat kesedihannya di matanya
"Tenang saja serigala itu sudah aku habisi saat perjalanan kesini" Jawab kevin santai membangunkan kepala desa itu dari kesedihannya.
"Benarkah, apa ya ng kau katakan benar?ya dewa akhirnya kami selamat,kami bisa melakukan perburuan lagi disekitar tepi hutan tanpa takut dengan serangan serigala lagi, Terima kasih anak muda " Mata kepala desa itu mulai mengeluarkan air mata
" Anak muda kalau boleh tau apa tahap beladiri milikmu? "Katanya lagi menatap kevin.
"Oh aku tidak tau pada tahap berapa aku yakin mungkin sama seperti alpha serigala itu" Jawab kevin sambil merenung.
"Anak muda bisakah aku minta tolong padamu untuk menyelamatkan desa ini, membunuh monster di dasar danau " Kepala desa itu langsung berlutut dan menyentuhkan keningnya di lantai dan memohon.
"Ding...! Berhasil memicu misi kelas e, menyelamatkan sumber air desa lembah hitam, hadiah misi 1200 poin pengalaman dan mode amarah milik zilong"
"Apa?sebuah misi, bagus aku pasti menerimanya, mode amarah milik zilong sama dengan mode mengamuk yang meningkatkan kecepatan dan kekuatan dalam dalam durasi waktu tertentu itu cukup membunuh musuh karna dalam pertarungan waktu adalah hal yang sangat berharga"kevin memikirkan semuanya dengan seksama
"Kepala desa apa yang sedang kau lakukan, anda adalah orang tua buat saya, jadi tidak pantas jika orang lain melihatmu bersujud seperti ini, tolong bangun akun berjanji jika aku bisa membantu pasti akan kulakukan" Kata kevin sambil membangunkan kepala desa itu.
"Terimakasih, karna kau menganggapnya seperti itu lebih bagus jika kau memanggil aku paman malik mulai sekarang, jangan memanggil kepala desa lagi itu sangat asing diantara kita"
"Baiklah paman malik untuk sekarang aku ingin beristirahat besok aku akan mencoba melihat danau"
["Ding .... Berhasil menerima misi kelas e waktu misi adalah 3 hari kegagalan misi akan menurunkan level pemain 1 tingkat. "]
" Sialan selain hadiah ternyata ada hukuman, harusnya aku sadar system sialan ini tidak mungkin akan tiba tiba menjadi baik"kevin yang membaca deskripsi itu mulai mengomel dalam hati.
"Baiklah aku akan mengantarmu kalau begitu " Mereka pun berjalan keluar rumah menuju sebuah rumah yg tidak jauh dari milik kepala desa.
KAMU SEDANG MEMBACA
Hero system
Fantasy"baiklah karna aku kesulitan memanggilmu gryphon dan sekarang kau adalah binatang kontrak ku akan lebih nyaman memanggilmu burung kecil, jika kau tidak menerimanya, aku masih punya nama lain bagaimana dengan bayi burung" "Hei bukankan kah kau tadi...